Pernah Berskandal dengan Reza Artamevia, Aa Gatot Meninggal Dunia Karena Komplikasi Penyakit

By Ratih, Minggu, 8 November 2020 | 19:50 WIB
Aa Gatot yang juga dikabarkan suami siri Reza Artamevia meninggal dunia pada Minggu (08/11) (kolase Tribun/FotoKita)

NOVA.id - Gatot Brajamusti atau yang biasa dikenal sebagai Aa Gatot meninggal dunia pada Minggu (08/11) pukul 16.11 WIB di Rumah Sakit Pengayoman, Jakarta.

Jika Sahabat NOVA masih ingat, nama Aa Gatot sempat menjadi sorotan ketika terbukti melakukan ritual menyimpang di padepokannya.

Aa Gatot kemudian ditangkap oleh pihak kepolisian dan mendekam selama 20 tahun di penjara karena perbuatannya.

Baca Juga: Bak Firasat Buruk, Aaliyah Massaid Terbangun Tengah Malam saat Adjie Massaid Meninggal Dunia: Ada Suara yang Bilang

Selain itu, sosok Aa Gatot adalah guru spiritual penyanyi Reza Artamevia kala rumah tangganya dengan Adjie Massaid bermasalah.

Bahkan, banyak pihak menyebut Gatot adalah suami siri Reza.

Aa Gatot meninggal dunia di usia 58 tahun karena keluhan beberapa penyakit. Hal ini dibenarkan oleh sang anak.

Baca Juga: Reza Artamevia Jalani Rehabilitasi Narkoba, Aaliyah Massaid Mengaku Belum Jenguk Ibunya Lagi

"Setahuku diabetes sih karena gula darahnya tinggi," ujar Suci Patia, putri Gatot Brajamusti, dilansir dari Kompas.com.

Menurut rencana, Gatot akan dimakamkan di Sukabumi, Jawa Barat.

Kabar duka ini diunggah oleh sebuah akun gosip populer di Instagram @lambe_turah, Minggu (08/11) sore.

Baca Juga: Aaliyah Massaid Unggah Foto saat Dicium oleh Reza Artamevia, Maia Estianty Langsung Berikan Komentar Mengharukan

"Innalillahi Wa Innaillaihi Rojiun.

Telah Berpulang ke Rahmatullah GATOT BRAJAMUSTI Putra Pertama dari Bp.Haji DUDUNG SUMPENA.

Meninggal karena Sakit, di Rumah Sakit Pengayoman Jam 15:30 akan di kebumikan di Pemakaman Umum jl Cikiray Cisaat Sukabumi," demikian tulis sang admin.

Kabar duka Aa Gatot meninggal dunia di usia 58 tahun (Instagram @lambe_turah)

Baca Juga: Sempat Jenguk Reza Artamevia di Polda Metro Jaya, Aaliyah Massaid Kini Unggah Foto Berdua Sang Ibu Hingga Tuai Komentar Haru dari Maia Estianty

Menurut keterangan Kepala Bagian Humas dan Protokol Ditjen PAS, Rika Aprianti, Gatot meninggal dunia karena telah lama memiliki riwayat beberapa penyakit.

"Sudah kena stroke juga. Memang keluhannya kan hipertensi dan juga gula darahnya tinggi," jelas dia.

Sebelum membangun padepokan yang terbukti menyimpang, Aa Gatot adalah mantan ketua PARFI (Persatuan Artis Film Indonesia).

Baca Juga: Terciduk Memakai Narkoba untuk Kedua Kalinya, Reza Artamevia Sempat Tak Tahu Bahwa Sabu adalah Barang Haram

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)