Cegah Misinformasi, Facebook Sediakan Halaman Khusus untuk Informasi Resmi tentang Covid-19

By Presi, Kamis, 12 November 2020 | 23:00 WIB
(Ilustrasi perempuan sedang membuka Facebook) Cegah Misinformasi, Facebook Sediakan Halaman Khusus untuk Informasi Resmi tentang Covid-19 (istock)

 

Edukasi tersebut berbentuk pesan pop-up berisi tombol yang menghubungkan pengguna dengan otoritas dan organisasi kesehatan, termasuk Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Saat kita mencari informasi seputar virus corona atau apapun yang terkait kata kunci itu, kita akan melihat sebuah postingan yang menyarankan bahwa kita dapat menemukan informasi lebih detail di situs nasional untuk penanganan Covid-19.

"Fokus kami adalah memastikan semua orang memiliki informasi yang akurat, memutus rantai misinformasi dan konten berbahaya, memberikan dukungan bagi tenaga kesehatan dan upaya bantuan, serta mendukung pemerintah daerah, komunitas, dan pemilik bisnis," ujar Facebook.

Baca Juga: Sempat Diprotes Terlalu Mahal, Harga Obat Virus Corona Turun 50 Persen

Tak hanya itu, kita juga bisa menemukan post di News Feed atau Kabar Beranda yang akan mengarahkan kita ke situs nasional penanganan covid.

Dalam hal ini, Facebook bekerja sama dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan organisasi dunia seperti WHO dan UNICEF untuk memberikan informasi yang akurat tentang Covid-19.

Dan yang terpenting, jangan lupa #IngatPesanIbu dan terapkan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun, ya, Sahabat NOVA!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)