NOVA.id - Saat hendak liburan di tengah pandemi covid-19, tentu kita ingin segala sesuatunya dipastikan aman. Tapi jangan salah langkah agar tak membahayakan.
Salah satu yang perlu diingat adalah jangan semprot disinfektan ke badan saat mau masuk mobil setelah ke kamar mandi atau beribah.
Lalu harus bagaimana? Cuci tangan aja! Cuci tangan yang bersih sudah cukup dan tidak perlu semprotkan disinfektan ke seluruh tubuh.
Baca Juga: Ditanya Alasan Pakai Masker oleh Si Kecil, Susan Bachtiar Jelaskan Pandemi Covid-19 pada Anak
Toh, sekarang kita pun dianjurkan untuk melakukan 3M dan #ingatpesanibu untuk memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun.
Lagi pula wajar saja jika rencana liburan dengan keluarga sudah di depan mata, tapi ketakutan masih ada saja. Pakai kamar mandi umum aman enggak, ya?
Kalau habis mampir makan atau salat, mau masuk mobil lagi harus melakukan apa, ya? Terus sepanjang perjalanan di dalam mobil harus banget pakai masker juga?
“Kalau aku, sih, lebih baik parno, daripada cuek ya,” ujar Trinity si penulis belasan buku wisata laris di Indonesia saat dihubungi NOVA baru-baru ini.
Baca Juga: Portable Handwash Station, Solusi Kebersihan Masyarakat yang Canggih