Catat, Ini Tips Liburan Seru dan Aman dengan Kendaraan Pribadi

By Yussy Maulia, Sabtu, 21 November 2020 | 09:41 WIB
(Af Daria Nipot)

NOVA.id – Mendekati akhir tahun 2020, persiapan liburan mulai menjadi topik yang menarik untuk dibicarakan.

Jika tidak ada aral melintang, pemerintah telah menetapkan 24 Desember – 1 Januari 2020 sebagai tanggal cuti bersama Natal dan Tahun Baru.

Momen ini tentu dapat dimanfaatkan untuk berlibur ke tempat wisata atau mudik ke kampung halaman.

Namun, ada yang berbeda di liburan tahun ini. Adanya pandemi Covid-19 membuat kita harus lebih teliti dalam memilih destinasi yang aman untuk dikunjungi dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Pilihan menggunakan kendaraan pribadi dapat menjadi alternatif guna mengurangi resiko kontak fisik dengan orang lain sehingga meminimalkan resiko terdampak Covid-19.

Baca Juga: Ingin Liburan Aman di Tengah Pandemi Covid-19? Inilah Starter Pack yang Perlu Dipersiapkan

Namun, bepergian menggunakan kendaraan pribadi pun perlu persiapan khusus agar perjalanan liburan tetap aman dan tidak membosankan.

Apa saja yang perlu dipersiapkan? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

1. Cek kesiapan mobil

Nah, sebelum Sahabat NOVA menempuh perjalanan, pastikan kondisi mobil dalam keadaan baik, sehingga terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan nantinya.

Beberapa yang perlu diperhatikan adalah kondisi mesin, aki, oli, shock breaker, ban, lampu, dan spare part lainnya. Bila perlu, lakukan servis mobil sebelum digunakan untuk liburan.

2. Menentukan rute perjalanan