Bukan Bawa Termometer, Rajin Pantau Gejala Harian Kunci Liburan Aman

By Aghnia Hilya Nizarisda, Rabu, 25 November 2020 | 07:00 WIB
Bukan Bawa Termometer, Pantau Gejala Harian Kunci Liburan Aman di Tengah Pandemi Covid-19 (Freepik)

NOVA.id - Suhu tubuh adalah hal yang dicek untuk melihat kita terinfeksi covid-19 atau tidak. Namun, saat liburan kita tak perlu sampai bawa termometer.

Soalnya, kunci dari liburan aman di tengah pandemi covid-19 adalah rajin memantau gejala harian setiap keluarga yang ikut berlibur.

Toh, seharusnya sebelum liburan di tengah pandemi, kita harus yakin dahulu status kesehatan kita adalah sehat dan imun kita kuat untuk melakukan perjalanan.

Baca Juga: Demi Liburan Aman di Tengah Pandemi Covid-19, Pesan Dokter: Jangan Terlalu Nyaman, Tetap Pakai Masker

Apalagi, kita sendiri dianjurkan untuk melakukan 3M dan #ingatpesanibu untuk memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun.

Kita boleh jadi tak tahu status kesehatan orang yang akan kita jumpai. Namun, kita harus tahu status kesehatan orang-orang yang ikut pergi.

Meskipun sudah naik mobil pribadi, jika di antara keluarga kita ada yang sakit dan enggak ketahuan, ya semua akan kena juga.

Baca Juga: Liburan Aman dengan Siapkan Bekal Wisata Praktis! Coba Pakai Shirataki

Akan tetapi, membawa alat pengecek suhu tubuh alias termometer bukan solusi yang tepat untuk tahu keluarga kita semua selama di perjalanan kondisinya sehat.

"Seseorang demam, itu pasti badannya gak enak. Jadi, sebenarnya memantau gejala harian itu lebih bijaklah daripada kita nembak-nembak suhu.

Kita pantau aja, kalau udah mulai meriang, badan enggak enak, batuk pilek—enggak harus demam—ya sudah istirahat dan langsung saja berobat,” jelas dr. Jaka saat dihubungi NOVA.

Tak hanya memantau gelaja harian, kita pun tetap harus memakai masker selama perjalanan dan cuci tangan. Jika tak ada sabun, kan bisa pakai hand sanitizer.

Baca Juga: Catat, Ini Tips Liburan Seru dan Aman dengan Kendaraan Pribadi

Makanya dr. Jaka bilang, terlalu berlebihan jika kita memastikan kesehatan hanya berdasarkan alat-alat. Kan yang tahu kesehatan dan kapasitas badan ya diri kita sendiri.

"Kalau memang kita merasa badannya gak enak, langsung aja berobat. Banyak kok pasien covid juga enggak demam, tapi ada batuk pilek pegel-pegel.

Lebih bijak bagiku memantau gejala sih. Kalau liburan kan kita yang ngerasain badan kita," pungkas dr. Jaka.

Baca Juga: Jangan Semprot Disinfektan ke Badan Saat Masuk Mobil, Ini Alasannya

 

Lagi pula, selama liburan hal-hal krusial yang ditekankan setiap harinya seperti tidur cukup, olahraga, dan makan makanan sehat yang teratur itu tetap harus dijalankan.

Di samping itu, protokol kesehatan pun harus terus diterapkan, baik saat aktivitas di luar rumah atau pun dalam aktivitas sehari-hari.

Jadi, #IngatPesanIbu dan terapkan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun, ya!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)