NOVA.id - Belakangan ini hubungan yang terjalin antara Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil sempat menyita perhatian publik tanah air.
Sebab tepat pada 22 Oktober 2020 kemarin, Ibnu Jamil terlihat sudah melamar Ririn Ekawati di tempat yang indah, yaitu Nihi, Sumba.
Namun siapa sangka di tengah kebahagiaan pasangan ini, masih ada saja isu miring yang mengatakan bahwa hubungan mereka hanya settingan.
Baca Juga: Berani Liburan di Tengah Pandemi Covid-19 ke Nihi Sumba, Ririn Ekawati: Kan Jaga Jarak, Pakai Masker
Akan tetapi kabar tersebut langsung dibantah oleh Ririn Ekawati melalui tayangan di kanal YouTube Ussy Andhika Official beberapa waktu lalu.
Momen ini terekam dalam video bertajuk "USSY KEPO BANGET HUBUNGAN RIRIN & IBNU, SUPPORT SAHABAT" yang tayang di kanal YouTube Ussy Andhika Official.
"Gimana beneran kan?" tanya Ussy Sulistiawaty.
"Beneran. Sejak kapan aku settingan? Enggak pernah," tegas Ririn Ekawati.
"Tapi kalau menurut Ussy gimana?" tanya Ririn.
"Beneran, enggak mungkin lah kamu settingan," jelas Ussy.
Ririn kembali menyampaikan jika hanya di kanal YouTube Ussy dia berani mengungkapkan jika hubungannya serius.
Baca Juga: Berlutut di Hadapan Ririn Ekawati sambil Berikan Cincin, Ibnu Jamil Lamaran?
"Makanya cuman ada di vlog-nya dia, aku ngomong dari hati ke hati.
Kalau ada yang banyak obrolan di luar, nonton vlog-nya Ussy aja," terang Ririn.
"Karena dia salah satu sahabat aku yang selalu support aku harus punya pasangan," tuturnya.
Ia pun menyampaikan bahwa tak ingin lama-lama pada masa pacaran.
Baca Juga: Sudah Naksir Ririn Ekawati Sejak 18 Tahun Lalu, Ibnu Jamil: Dia Kayak Jijik Banget Sama Gua
"Enggak usah (lama-lama). Kita pacaran setelah menikah aja," ujar Ririn Ekawati.
"Tadi aku mau ngomong sama si cowoknya, beneran apa enggak sama Ririn (Ibnu Jamil jawab) 'Beneran kok'," ucap Ussy.
"Dia tahu aku enggak mungkin settingan," jawab Ririn.
"Jadi beneran kan? Kapan?" cecar Ussy.
Baca Juga: Rahasia Awet Muda ala Ririn Ekawati, Hanya Lakukan Dua Hal Ini
Ibnu Jamil pun mengakui akan meminang Ririn Ekawati tidak lama lagi.
"Iya, segera. Kalo yang baik itu enggak boleh ditunda-tunda," tutur Ibnu.
Setelah itu Ussy Sulistiawaty memberikan doa terbaik untuk sahabatnya itu.
"Pokoknya kita doain semoga rencananya disegerakan, yang baik-baik aja, lancar-lancar semuanya.
"Jangan lupa aku orang pertama yang dikasih tau atau diundang ya," pungkas Ussy Sulistiawaty.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)
Artikel ini telah tayang di hits.grid.id dengan judul Seolah Tak Terima Hubungannya dengan Ibnu Jamil Disebut Settingan, Ririn Ekawati: Aku Enggak Mungkin Settingan!