Bangun Karir dari Umur 13 Tahun hingga Berhasil Sukses, Prilly Latuconsina Hanya Minta Hal Ini dari Pasangannya Kelak

By Ratih, Rabu, 9 Desember 2020 | 17:32 WIB
Prilly Latuconsina (Tribun WOW)

"Jadi aku terbiasa dididik sama keluarga kalau perempuan itu harus mandiri, nggak boleh bergantung. Karena nggak ada yang tahu apa yang akan terjadi kan," tegasnya.

Ia tak mau nantinya menyerahkan perjuangan karirnya hanya untuk sang kekasih.

"Jadi kalau aku nemu pasangan yang ngelarang aku kerja, padahal aku membangun ini semua dari nol, ya aku nggak bisa. Aku nggak bisa menyerah dengan hidupku hanya karena satu orang," imbuhnya.

Baca Juga: Berita Terpopuler: Brotoseno Jawab Teka-Teki Pernikahan Siri dengan Angelina Sondakh hingga Banting Setir Jualan Ikan Bandeng

Meskipun bekerja keras, bukan berarti Prilly akan mengesampingkan pasangannya kelak.

"Aku start karir dari umur 13 tahun. Udah 11 tahun bekerja terus tiba-tiba disuruh berhenti gitu aja ya aku nggak mau.

Aku mau cowok yang membiarkan aku bertumbuh. Dan aku nggak akan lupa waktu, lupa tanggung jawab sebagai pasangan gitu," tandasnya.

Baca Juga: Kembali Syuting Sinetron, Prilly Latuconsina Dikabarkan Berpasangan dengan Aliando Syarief, Benarkah?

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)