Sampai suatu saat dia mendapat ultimatum dari Dewi Gita.
Kala itu, Armand baru pulang dari bekerja.
Ia menemukan secarik kertas berisi curahan hati Dewi Gita.
"Itu tanggal 11 Januari itu gue blank. Gue baca, panjang, dia kan bagus kalau nulis puitis banget," tutur Armand.
Baca Juga: Armand Maulana Rayakan Pertambahan Usia, Dewi Gita Panjatkan Doa Hingga Singgung Soal Sehidup Semati
Namun pemilik nama lengkap Tubagus Armand Maulana itu sangat tercengang dengan paragraf akhir surat itu.
"Belakangnya enggak enak banget Kalau lu tahun depan enggak ingat juga anniversary, bukan surat cinta yang seperti ini yang gue kasih, tetapi surat cerai," ungkap Armand.
Setelah membaca surat itu Armand baru menyadari bahwa hari itu adalah tanggal pernikahan mereka.