Al Ghazali Dua Tahun Lakukan PDKT, Alyssa Daguise Akhirnya Luluh Gara-Gara Hal Ini

By Presi, Senin, 14 Desember 2020 | 11:06 WIB
Al Ghazali dan Alyssa Daguise (dok. Instagram/alghazali7)

Alissa menyebut ia dan Al Ghazali saat itu tidak pernah mengobrol.

"Gimana ya, dia (Al Ghazali) kayak beneran dua tahun itu enggak berhenti terus mencoba walaupun aku se-sombong itu, se-cuek itu," kata Alyssa Daguise.

Alyssa bahkan pernah berpikir Al akan menyerah karena terus-terusan tak diacuhkan.

Baca Juga: Bukan dari Maia Estianty, Terungkap Pertemuan Pertama Al dan El dengan Irwan Mussry Justru Bareng Ahmad Dhani dan Mulan Jameela

"Tapi dia beneran mencoba banget, selalu baik, selalu sabar, sabarnya itu kayak aku nggak pernah lihat di orang lain," ucap Alyssa.

Alyssa juga menyebut Al sebagai sosok yang tak banyak bicara saat bertemu dengannya.

Alhasil, Alyssa pun merasa kesulitan memulai percakapan karena putra sulung musisi Maia Estianty itu cenderung pendiam.

Baca Juga: Belajar Meminang Alyssa Daguise, Al Ghazali: Aku akan Menjamin Anak Om