Dalam episode keempat, para pemirsa dan para selebriti akan mempelajari apa yang disebut dengan analisis teknis, pengetahuan inti tentang Forex yang mengizinkan mereka untuk membuat prakiraan dan menentukan tingkat harga yang penting.
Episode selanjutnya akan menjabarkan bagaimana cara menerapkan manajemen risiko dalam strategi trading.
Kemudian episode terakhir didedikasikan untuk membahas cara menghadapi musuh terbesar setiap trader, yaitu emosi.
Baca Juga: Mari Belajar Soal Trading Bersama Artis di Channel YouTube Ini
Pada akhir acara, bintang yang mampu menampilkan performa terbaik mereka di pasar akan didaulat sebagai pemenang.
Ide utama di balik proyek ini ialah menyediakan pendidikan finansial kepada semua orang dalam cara yang menyenangkan sekaligus komprehensif, serta menunjukkan bahwa siapa pun dapat mempelajari cara baru ini dalam menghasilkan uang secara daring.
Namun, yang tak kalah penting dalam hal ini adalah membuat langkah tepat pada awal perjalanan serta mempelajari hal-hal mendasar di baliknya.
Baca Juga: Ingin Investasi, Kira-Kira Pilih Trading Saham atau Reksa Dana, ya?