NOVA.id - Saat membersihkan barang, kita seringkali menggunakan air.
Namun, ternyata tak semua benda bisa dibersihkan dengan air, lo!
Alih-alih jadi bersih, benda-benda ini malah akan jadi rusak jika dibersihkan dengan air.
Dilansir dari Taste of Home, Jumat (18/12), berikut ini 7 benda di rumah yang tidak boleh dibersihkan dengan air.
Baca Juga: 5 Tips Membersihkan Rumah agar Bayi Terhindar dari Kuman Penyakit
1. Bahan beludru atau velvet
Kita tidak boleh menggunakan air untuk membersihkan beludru atau kain berbulu halus lainnya seperti suede atau serat mikro.
“Ketika serat pada kain ini basah dan kemudian mengering, maka sisa pembersihan bisa tertinggal. Ini bisa berarti Anda akan mendapatkan pola gesek permanen pada furnitu," kata Laura Smith, pemilik All Star Cleaning Services.
Smith merekomendasikan menyewa pembersih profesional untuk membersihkan kain berbulu halus.
Mereka akan membersihkannya, tetapi juga menggunakan sikat khusus untuk memastikan bahannya terlihat bagus seperti baru.
Baca Juga: Noda Tinta pada Pakaian Hilang Hanya dengan 5 Bahan Dapur Ini