Sempat Disimpan di Gentong, Emas Rp2 Miliar Milik Lina Jubaedah Hilang, Rizky Febian Pertanyakan Teddy Pardiyana

By Presi, Senin, 21 Desember 2020 | 13:04 WIB
Sempat Disimpan di Gentong, Emas Rp2 Miliar Milik Lina Jubaedah Hilang, Rizky Febian Pertanyakan Teddy Pardiyana: Kemana? (Kolase insertlive, Instagram @rizkyfebian)

NOVA.id - Konflik antara keluarga Sule dengan suami mendiang Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana masih terus berlangsung.

Persoalan itu masih berlangsung karena masalah harta warisan peninggalan mendiang Lina Jubaedah.

Diketahui, Teddy Pardiyana belakangan selalu muncul dan menuntut harta warisan Lina.

Baca Juga: Orang Terdekat Lina Jubaedah Bongkar Sifat Asli Teddy, Sebut Tak Urus Anak hingga Puji Kebaikan Rizky Febian dan Putri Delina

Penyanyi sekaligus anak sulung Lina, Rizky Febian pun akhirnya angkat bicara terkait masalah itu.

Satu di antara permasalahan yang disinggung, Rizky Febian menanyakan satu gentong emas yang hilang.

Dilansir TribunWow dari kanal Youtube KH Infotainment (20/12), pengacara Rizky Febian mengatakan bahwa pihak Teddy seolah menggelapkan emas senilai hampir Rp2 millar tersebut.

Konferensi pers Rizky Febian dan Putri Delina soal perlakuan Teddy ke bayi Lina (Youtube KH Infotainment)

Baca Juga: Bantah Disebut Tak Peduli pada Bayi Mendiang Lina Jubaedah, Rizky Febian Justru Sebut Teddy yang Terlantarkan Anaknya

Rizky Febian pun menjelaskan terkait emas satu gentong tersebut.

Pelantun lagu Kesempurnaan Cinta itu bercerita bahwa Teddy pernah menggelar semacam 'ritual' bersih harta setelah perceraian Lina dan Sule.

Ritual itu dilakukan mengingat perhiasan tersebut dianggap bekas campur tangan Sule.

Baca Juga: Tabiat Buruk Teddy Dibongkar Rizky Febian, Sebut Ambil Uang Bulanan Indekos hingga Jual Villa Lina Jubaedah di Bandung

Oleh karena itu, perhiasan tersebut dimasukkan ke dalam sebuah gentong bertutup kain dengan modus akan 'dibersihkan'.

"Bahasanya begini, barang-barang akan dikumpulkan, harus dibersihkan, karena kan itu barang-barang dari Kang Sule dulu, jadi harus dibersihin dulu semuanya," jelas Rizky Febian.

Disaksikan Lina dan ibunya, serta sejumlah kerabat, Teddy melarang keras pada siapa pun untuk membuka gentong bertutup kain itu.

Baca Juga: Sule Bongkar Rahasia Teddy, Sebut Suami Lina Jubaedah Ternyata Punya Anak Lain: Urus, Kasihan Itu!

 

"Harus dibersihin, jadi harus ditaruh gentong, ditaruh kayak lap gitu. Jangan dibuka, katanya," imbuhnya.

Akan tetapi saat ibunda mendiang Lina memaksa agar dibuka, gentong yang disangka berisi perhiasan tersebut malah kosong.

Rizky Febian pun lantas menyadari bahwa prosesi 'membersihkan perhiasan' tersebut hanyalah alibi semata.

Baca Juga: Masih Ngotot Berebut Harta Warisan, Teddy Diramal akan Dapat Karma: Mau Nikah Berapa Kali Ujungnya Pisah

"Ternyata karena Nenek penasaran saat itu, minta memaksa dibuka. Ternyata nggak ada, kosong. Ternyata dibersihkan itu benar-benar dibersihkan, bersih," ujarnya tertawa getir.

Mengetahui hal itu, ia pun menanyakan ke mana hilangnya harta itu. Pasalnya, Rizky menilai bahwa harta itu bukan hak Teddy.

"Kerena di situ ada perhiasan Nenek juga, apalagi perhiasan almarhumah Mama. Nah yang mau dipertanyakan, ke mana? Maksudnya, yang membersihkan itu namanya saudara Iwan, saudara Iwan itu kenal sama Pak Teddy," tutur Rizky.

"Saya mau mempertanyakan hak saya yang di dalam gentong itu ke mana kalau tiba-tiba hilang," pungkasnya.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)