Resep Korean Strawberry Milk Latte, Minuman Kekinian yang Segar dan Mudah Dibuat

By Presi, Selasa, 5 Januari 2021 | 11:02 WIB
Resep Korean Strawberry Milk Latte, Minuman Kekinian yang Segar dan Mudah Dibuat (Future Dish)

NOVA.id - Banyak makanan atau minum asal Korea Selatan yang belakangan ini menjadi viral di kalangan masyarakat.

Misalnya, Korean Garlic Cheese Bread, Corn Dog, hingga Dalgona Coffee.

Selain itu, ada pula minuman Korean Strawberry Milk Latte yang nggak kalah tren, lo!

Baca Juga: Viral Korean Garlic Bread yang Gurih dan Jadi Incaran Banyak Orang, Ini Resep yang Bisa Dicoba

Karena memakai strawberry, sudah kebayang kan bagaimana segarnya minuman ini?

Selain rasanya yang menyegarkan, Korean Strawberry Milk Latte juga cukup mudah untuk dibuat.

Nah, berikut ini resep Korean Strawberry Milk Latte, seperti yang dibagikan oleh Greenfields.

Baca Juga: Deretan Menu Viral Saat Pandemi yang Bisa Dicoba di Rumah: Dari Dalgona Coffee Hingga Korean Corn Dog

Pertama-tama, kita harus menyiapkan bahan-bahan, yaitu:

Baca Juga: Bikin Tambah Nasi Kalau Makan Ini, Yuk Buat Resep Sambal Tempe Petai untuk Makan Siang

Jika bahan sudah siap, saatnya kita membuatnya.

Langkah pertama, potong kecil stroberi dan haluskan.

Kemudian, rebuslah stroberi tersebut dengan air dan gula dan aduk hingga mengental.

Baca Juga: Jadi Minuman Kesukaan Jeong Saha dan Chulsan di Drama Korea Start Up, Ini Resep Vanilla Latte yang Gampang Dibuat

 

 

Biarkan dingin beberapa saat.

Lalu, tuang stoberi ke dalam gelas.

Terakhir, tambahkan susu cair ke dalamnya dan aduk sampai rata.

Baca Juga: Jaga Daya Tahan Tubuh Selama Pandemi dengan Lychee Honey Ginger Squash, Coba Buat yuk!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)