Namun Keanu mengabarkan, pada saat itu ibunya dalam kondisi sehat dan sempat memberi nasihat.
"Nilainya yang bagus dan Keanu jadi anak yang saleh, sering shalat," ujar Keanu menirukan perkataan ibundanya pada momen terakhir bertemu, Senin (04/01), dikutip dari Kompas.com.
Walau belum bertemu secara fisik, Keanu masih bisa berkomunikasi setiap hari dengan ibundanya menggunakan panggilan video.
Lebih lanjut, saudara kandung mendiang Adjie Massaid, Mudji Massaid, mengatakan bahwa Keanu begitu rindu akan keberadaan ibundanya.
Keanu diketahui sudah delapan tahun tak berada di samping Angelina Sondakh dan sembilan tahun tidak bersama Adjie Massaid.
"Kangen banget sama mama. Ya kita kan nanti satu tahun lagi (kabar Angelina Sondakh bebas penjara), kita bersama lagi," kata Mudji.
Keanu berujar ingin langsung mengajak berlibur ke Bali usai Angelina bebas dari penjara.
Baca Juga: Tata Janeeta Dikabarkan Menikah dengan Brotoseno, Ini Tanggapan Kalina Ocktaranny