Ini Warna Lipstik yang Bagus untuk Kamu Si Kulit Sawo Matang

By Alsabrina, Jumat, 15 Januari 2021 | 00:00 WIB
Warna Lipstick Terbaik untuk Perempuan Kulit Sawo Matang dari Viva Cosmetics dan Flormar (Istock)

NOVA.id - Memilih warna lipstik perlu dilakukan karena warna kulit dan warna bibir seseorang memiliki tingkat kecerahan yang berbeda-beda.

Warna lipstik untuk perempuan kulit putih dan kuilt sawo matang tentu berbeda juga.

Nah, berikut ini ada tips memillih warna lipstik terbaik yang menggunakan produk berkualitas dengan harga terjangkau dari Viva Cosmetics dan Flormar.

Baca Juga: Intip Tips Perencanaan Keuangan Keluarga Ini Biar Tak Kehabisan Uang di Akhir Bulan

1. Pilihan Warna Terang

Flormar Extreme Matte Lipstick Shade 012 (Screenshoot Youtube NOVA)

Meskipun punya kulit sawo matang tak berarti kita tak boleh pakai lipstik warna terang lo.

Coba saja Flormar Extreme Matte Lipstick Shade 012.

“Warnanya soft banget dan cocok untuk sehari-hari, cerahnya juga cocok untuk kulit sawo matang,” ujar Bestari Gita, Fashion and Beauty Stylist dalam kanal Youtube NOVA.

Baca Juga: 10 Rangkaian Warna Intens BYS Luxe Lips Ultra Matte Lipstick yang Ringan di Bibir

Viva Perfect Shine Lip Color 2016 Royal Ruby (Screenshoot Youtube NOVA)

Pilihan warna lipstik terang yang kedua untuk kulit sawo matang adalah Viva Perfect Shine Lip Color 2016 Royal Rubby.

Warnanya lebih glossy tapi sangat soft di kulit bibir jadi tidak kering.

Baca Juga: Tak Hanya Bikin Cantik, Ini Manfaat Lipstick untuk Kesehatan Kita

2. Warna Gelap

Flormar Extreme Matte Lipstick Shade 08 (Screenshoot Youtube NOVA)

Untuk warna lipstik yang lebih gelap kita bisa memilih Flormar Extreme Matte Lipstick Shade 08.

Merah gelapnya cocok untuk kulit sawo matang dan dipakai sehari-hari.

“Tekstur enak banget, pigmentasi sangat matte tapi enggak luber,” tambah Bestari.

Baca Juga: Padukan Batik dan Kebaya dengan Lipstick Merah, Prilly Latuconcina Tampil Glamour dan Cetar!

 

Viva Perfect Shine Lip Color 210 Wineberry (Screenshoot Youtube NOVA)

Warna gelap kedua yang bisa kita pilih adalah Viva Perfect Shine Lip Color 210 Wineberry.

“Warna-warna gelap membuat perempuan kulit sawo matang lebih putih, bibir sehat, dan gigi putih,” beber Bestari.

Nah, Sahabat NOVA bisa mencoba 4 varian lipstik tersebut ya biar makin percaya diri dengan kulit sawo matang. 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)