Ramalannya Dikaitkan dengan Tragedi Sriwijaya Air, Mbak You Kini Menyesal: Saya Nggak Mau Orang Takut

By Ratih, Minggu, 17 Januari 2021 | 17:04 WIB
Ramalannya Dikaitkan dengan Tragedi Sriwijaya Air, Mbak You Kini Menyesal: Saya Gak Mau Orang Takut (Instagram @mbakyou17)

NOVA.id - Peramal kondang Mbak You jadi sorotan usai terawangannya soal peristiwa pesawat jatuh dikaitkan dengan tragedi Sriwijaya Air SJ 182.

Meskipun tak sedikit yang takjub, banyak orang justru menghujat Mbak You.

Menyadari hal ini, Mbak You mengaku menyesal.

Baca Juga: Hubungan Rizky Billar dan Lesty Kejora Makin Intens, Mbak You Justru Buka Ramalannya: Terawangan Saya Tidak Lama

Hal ini terungkap saat Mbak You hadir dalam vlog Denny Sumargo, Rabu (13/01).

Mbak You menyebut ini merupakan ramalan kedua soal pesawat jatuh yang menurutnya terbukti.

"Saya sempat 2 kali nerawang, akan ada pesawat warna merah jatuh ke laut meledak habis. Ini pas waktu yang Lion Air," ujarnya.

Baca Juga: Nikita Mirzani Marah dengan Ramalannya, Mbak You: Kalau Tidak Suka, Saya Minta Maaf

Mbak You mengaku menyesal dan serba salah setelah kabar Sriwijaya Air SJ 182 jatuh mulai muncul.

"Setelah kejadian ini, saya nyesel. Ucapan saya terjadi, ini kayak membolak-balikkan telapak tangan. Gak nyaman. Kemarin pun (jatuhnya Sriwijaya Air) pun begitu," akunya.

Mbak You bahkan mengungkap ia sengaja membolak-balikkan terawangan agar masyarakat tidak panik.

Baca Juga: Tak Terima Kebenaran Ramalan Mbak You Soal Kecelakaan Pesawat, Nikita Mirzani: Ngeramal Gue Aja Salah Mulu

"Kemarin yang soal pesawat itu, saya itu membolak-balikkan terawangan saya supaya nggak takut," ungkapnya.

"Seperti sebut pesawat yang jatuh itu ada merahnya, ada birunya. Tapi karena saya nggak mau orang takut karena ramalan itu, saya kadang menyamarkannya."

Ia juga menghindari menyebut tanggal spesifik sebuah bencana terjadi.

Mbak You ungkap penyesalannya (YouTube Curhat Bang Denny Sumargo)

Baca Juga: Jatuhnya Sriwijaya Air Rupanya Telah Diramalkan Mbak You Sejak Tahun Lalu, Sebut Kemungkinan Adanya Kecelakaan Pesawat yang Lain di Pertengahan 2021: Lambang Warna Biru

"Meskipun saya tahu tanggalnya, antaranya bulan ini bulan ini, saya samarkan antara bulan November sampai bulan Juni. Itu biar orang nggak terlalu takut," jelasnya.

Bagi Mbak You, penerawangan ini penting agar manusia bisa segera memperbaiki diri.

"Saya ingin apa yang saya omongkan itu, kembali ke diri kita sendiri, untuk perbaiki diri. Kita sama-sama mendoakan, lalu kembalikan lagi ke Yang Di Atas," harapnya.

"Karena hidup mati manusia sudah ada skenarionya. Caranya mati, di manapun kita berada, itu sudah ada jalannya," tandas Mbak You.

Baca Juga: Ramal Kejadian 2021, Mbak You Bongkar Soal Skandal Artis sampai Pejabat Berikut Inisial Namanya

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)