Gugat Cerai Suami saat Terjerat Kasus Narkoba, Nindy Ayunda Sempat Cerita Permasalahan Rumah Tangganya Sudah Ada Sejak Mengandung Anak Pertamanya

By Alsabrina, Kamis, 21 Januari 2021 | 16:01 WIB
Penyanyi Nindy Ayunda bersama suaminya, Askara Parasady Harsono, diabadikan di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (23/1/2016). ((KOMPAS.com/TRI SUSANTO SETIAWAN))

NOVA.id - Rumah tangga Nindy Ayunda dan Askara Parasady Harsono tengah berada di ujung tanduk.

Nindy Ayunda telah melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (12/01/21).

Langsung saja banyak yang mengira kalau Nindy Ayunda mengambil keputusan ini karena tingkah suaminya.

Baca Juga: 8 Tahun Menikah, Nindy Ayunda Gugat Cerai Sang Suami yang Tengah Tersandung Kasus Narkoba

Namun faktanya hal itu ternyata dibantah oleh kuasa hukum Nindy Ayunda.

Ternyata rumah tangga mereka memang sudah lama bermasalah.

Berkas gugatan cerai Nindy Ayunda terhadap Askara Parasady Harsono diterima petugas dan diberikan nomor perkara 230/Pdt.G/2021/PA.JS.

Baca Juga: Sang Suami Tersandung Kasus Narkoba, Kondisi Mental Nindy Ayunda Dibongkar oleh Asisten

Kuasa hukum Nindy, Herman Y Simarmata membenarkan kliennya mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

"Benar. Mbak Nindy mengajukan gugatan cerai," kata Herman Y Simarmata ketika dihubungi Warta Kota, melalui sambungan telepon, Rabu (20/01/21).

"Jadi memang mba Nindy, sebelumnya, sudah lama pengin mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan. Cuma baru kemarin siap mengajukannya," tambahnya.

Baca Juga: Dari Motif hingga Ditemukan Senjata Api, Ini 5 Fakta Penangkapan Suami Nindy Ayunda Soal Kasus Narkoba

Ternyata, sebelum sang suami terlibat kasus narkoba, Nindy sempat menceritakan permasalahan yang sempat terjadi dalam rumah tangganya.

Permasalahan tersebut sudah lama terjadi, yakni dari awal kehamilan anak pertama hingga bikin Nindy jengah.

Mungkinkah hal tersebut yang menjadi akar masalah sampai Nindy memutuskan bercerai?

Nindy Ayunda dan Askara Parasady Harsono menikah pada tahun 2011 silam.

Baca Juga: Suami Ditangkap Polisi karena Narkoba, Nindy Ayunda: Terima Kasih untuk Segala Doa, Perhatian, dan Semangatnya

Dari pernikahan tersebut, Nindy dan Askara dikaruniai dua orang anak bernama Abhirama Danendra Harsono dan Akifa Dhinara Parasady Harsono.

Selama menjalani biduk rumah tangga, Nindy dan suami selalu terlihat harmonis, jarang diterpa kabar tak sedap.

Namun, semenjak kehamilan anak pertama, diam-diam Nindy memendam rasa sedihnya terhadap sang suami.

Baca Juga: Suami Nindy Ayunda Ditangkap Polisi Atas Kasus Narkoba, Ini Kata Polisi

Nindy pun bercerita di kanal YouTube Ussy Andhika Official.

Permasalahan dirinya dan sang suami hingga membuatnya jengah adalah Askara yang kecanduan game sehingga melakukan segala cara untuk hobinya itu.

Hal tersebut membuat Nindy kurang perhatian saat kehamilan anak pertamanya.

Baca Juga: Akunnya Diretas Orang Turki, Foto di Instagram Nindy Ayunda Kini Munculkan Sosok Perempuan Misterius

"Waktu hamil Abi itu gue sedih banget dia (Askara) main game sampai panggil orang suruh ngejokiin, datangin orang dari luar kota," kata Nindy di kanal YouTube Ussy Andhika Official, 30 Juli 2020 silam.

"Waktu hamil pertama itu aku akhirnya ribut karena dia care-nya kurang," terang teman duet Audy Item itu.

Penyanyi berdarah Minang itu merasa kesal terhadap Askara lantaran begitu fokus pada game yang jadi hobinya.

Baca Juga: Padahal Kecil Mungil Tak Muat Banyak, 4 Tas Bermerek Nindy Parasady Harsono Ini Harganya Bikin Melongo!

"Aku itu suka marahnya gini, dia dari kantor pulang kerja ya ngobrol dulu sebentar. Langsung habis mandi main game terus dia minta suapin, gue nggak mau," tutup Nindy.

Kini, Nindy Ayunda menggugat cerai sang suami.

Menurut Herman Y Simarmata, kuasa hukum Nindy, kliennya tersebut telah membicarakannya dengan keluarga besar.

Nindy hanya ingin bercerai dan mendapatkan hak asuh anak. Sementara soal harta gono-gini, Nindy belum membicarakan hal tersebut.

Baca Juga: Biasanya Bergaya Seksi, Penampilan Nindy Ayunda Saat Berhijab Langsung Banjir Pujian!

 

 

"Sudah ada. Sudah pertemuan dua keluarga udah semuanya. Cuma mba Nindy sudah sepakat ajukan gugatan perceraian aja ke suami," jelasnya.

"Jadi dalam gugatan ini, Mbak Nindy hanya ingin bercerai dan hak asuh anak saja," sambungnya.

"Tunggu putusan cerai dulu. Baru kedepannya akan dipikirkan soal gugatan itu (harta gono gini)," ujar Herman Y Simarmata.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)