Dulu Kabur, Kini Nindy Ayunda Gugat Cerai dan Perjuangkan Hak Asuh

By Aghnia Hilya Nizarisda, Selasa, 26 Januari 2021 | 17:01 WIB
Dulu Kabur, Kini Nindy Ayunda Gugat Cerai dan Perjuangkan Hak Asuh (instagram.com/nindyparasadyharsono)

NOVA.id - Bahtera rumah tangga penyanyi Nindy Ayunda dan sang suami Askara Parasady Harsono kini sedang di ujung tanduk. 

Pasalnya, Nindy Ayunda kini telah mantap untuk menggugat cerai Askara. Tak hanya itu, Nindy Ayunda pun memperjuangkan hak asuh kedua anaknya.

Padahal, beberapa bulan lalu Nindy Ayunda pernah mengungkapkan bahwa dulu saat bertengkar dengan Askara, dirinya pernah sampai kabur.

Baca Juga: Mantap Ingin Cerai, Nindy Ayunda Pernah Beri Peringatan pada Sang Suami: Kalau Siap Kehilangan Anak, Silakan

Kini, nama Nindy Ayunda kembali jadi perbincangan. Hal itu berawal kala suaminya ditangkap atas kasus narkoba dan senjata api ilegal di rumahnya sendiri, Kamis (07/01).

Saat hal itu terjadi, Nindy sedang di Bali. Namun, lima hari setelahnya saat sudah di Ibu Kota, Nindy diketahui menggugat cerai Askara.

Dilansir dari Kompas.com, data gugatan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan menjadi bukti tak terbantahkan.

Baca Juga: Gugat Cerai Suami saat Terjerat Kasus Narkoba, Nindy Ayunda Sempat Cerita Permasalahan Rumah Tangganya Sudah Ada Sejak Mengandung Anak Pertamanya