Dalam iklan tersebut, WhatsApp menekankan bahwa pihaknya akan menjamin perlindungan data pengguna.
Tidak hanya lewat pernyataan tertulis, WhatsApp bahkan membagikan WhatsApp Story.
"WhatsApp sekarang membagikan informasi di status. Di sini Anda dapat mengetahui informasi dan fitur baru," tulis akun WhatsApp tersebut.
Baca Juga: Daftar Smartphone yang Tak Bisa Akses WhatsApp Mulai Awal 2021
Melansir Kompas.com, berikut ini adalah poin yang disampaikan WhatsApp:
-"Satu hal yang tidak baru adalah komitmen kami terhadap privasi Anda. WhatsApp.com/privacy"
-"WhatsApp tidak dapat membaca tau mendengarkan percakapan pribadi Anda karena percakapan tersebut terenkripsi secara end-to-end. WhatsApp.com/privacy"
-"WhatsApp tidak dapat melihat lokasi yang Anda bagikan"
-"WhatsApp tidak membagikan kontak Anda dengan Facebook"
Baca Juga: Banyak Penipuan karena Pembajakan Aplikasi, Begini Cara agar WhatsApp Tidak Dihack