Hasil Visum Nindy Ayunda Sudah Keluar, Terbukti Ada Lebam di Bagian Bawah Mata

By Ratih, Senin, 1 Februari 2021 | 17:17 WIB
Hasil Visum Nindy Ayunda Sudah Keluar, Terbukti Ada Lebam di Bagian Bawah Mata (instagram.com/nindyparasadyharsono)

NOVA.id - Kasus gugatan cerai penyanyi Nindy Ayunda pada sang suami, Askara Parasady Harsono masih menjadi sorotan.

Pasalnya, perkembangan terakhir menunjukkan Nindy telah melakukan visum lantaran mengalami KDRT.

Kini, hasil visum tersebut sudah keluar.

Baca Juga: Alami KDRT Fisik dan Verbal Sejak Lama, Nindy Ayunda Mantap Bercerai dengan Sang Suami

Nindy sendiri sebenarnya sudah melaporkan sang suami sejak Desember 2020 lalu.

Namun karena pandemi Covid-19, proses laporan tersebut ditunda.

Bertepatan dengan momen itu, Askara diciduk oleh polisi lantaran kepemilikan narkotika dan senjata api.

Baca Juga: Dulu Kabur, Kini Nindy Ayunda Gugat Cerai dan Perjuangkan Hak Asuh

Mengutip Kompas.com, Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Jimmy Christian Samma, memberikan kabar perkembangan dari kasus KDRT Nindy Ayunda.

Dari hasil sementara yang diperoleh, Nindy Ayunda memang menderita lebam di bagian bawah mata.

"(Hasilnya) lagi kita mintakan ke dokter. Memang ada lebam di bawah matanya," ujarnya.

Baca Juga: Mantap Ingin Cerai, Nindy Ayunda Pernah Beri Peringatan pada Sang Suami: Kalau Siap Kehilangan Anak, Silakan

Dengan laporan dan bukti tersebut, pihak kepolisian akan memulai investigasi kasus.

Polisi rencananya akan memeriksa beberapa saksi termasuk baby sitter yang mengurus anak-anak Nindy.

"Dari laporan itu kita melakukan penyelidikan pemeriksaan terhadap beberapa saksi. Beberapa saksi itu (termasuk) baby sitter," sambungnya.

Baca Juga: Sang Suami Tersandung Kasus Narkoba, Kondisi Mental Nindy Ayunda Dibongkar oleh Asisten

Nindy Ayunda juga telah mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Kendati demikian, Nindy menyempatkan diri untuk menjenguk Askara di tahanan.

Menurutnya, kondisi sang suami baik-baik saja.

"Sehat, alhamdulillah sehat, baik (kondisinya)," ujarnya, Rabu (27/01), dilansir dari Tribun Seleb.

Baca Juga: Suami Nindy Ayunda Ditangkap Polisi Atas Kasus Narkoba, Ini Kata Polisi

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)