Salah Bersihkan Miss V, Hati-Hati Infeksi Saluran Kemih Menghantui!

By Maria Ermilinda Hayon, Jumat, 5 Februari 2021 | 00:00 WIB
Miss V sakit saat bercinta (iStockphoto)

NOVA.id - Infeksi saluran kemih (ISK) terjadi karena adanya bakteri yang masuk dan berkembang biak di dalam saluran kemih.

Saluran kemih adalah tempat di mana urine dibuat, disimpan, dan dibuang dari dalam tubuh.

ISK paling sering terjadi di saluran kemih bawah yang terdiri dari kandung kemih dan saluran kencing (uretra).

Baca Juga: Waspada, Anyang-Anyangan Bisa Jadi Pertanda Penyakit Serius Ini 

Sebenarnya tubuh kita memiliki sistem pertahanan yang akan menghalau masuknya bakteri ke dalam uretra yang teletak di organ intim kita.

Namun saat daya tahan tubuh menurun, maka bukan tak mungkin jika bakteri lolos masuk dan menyebabkan gangguan.

Ada banyak penyebabnya, salah satunya karena tidak membersihkan miss V dengan benar.

Lho, apa hubungannya kebersihan miss V dengan infeksi saluran kemih? 

Baca Juga: Jangan Kencing di Toilet Duduk dengan Posisi Setengah Berdiri jika Tak Mau Kena Penyakit Ini!