Enam metode tersebut yaitu melihat ponsel pasangan, membaca isi pesannya, mengecek media sosial, memeriksa riwayat aktivitas pasangan, menanyakan pada teman yang sama-sama dikenal, dan diam-diam mengikutinya.
Dari semua itu, survei menunjukkan bahwa mengikuti pasangan diam-diam merupakan strategi yang memiliki tingkat keberhasilan yang tinggi.
Meski hanya satu dari 10 responden yang berani untuk melakukan metode tersebut, namun hampir 50 persen dari mereka menemukan bukti perselingkuhan pasangan.
Baca Juga: Ternyata di Usia Segini Biasanya Perempuan Tergoda untuk Selingkuh
Namun, membuntuti pasangan yang kita curigai berselingkuh secara berulang juga bisa menyebabkan efek emosional yang signifikan dan kekhawatiran dalam pikiran.
Setelah mengikuti pasangan diam-diam, ada 3 metode lainnya yang disebut berhasil.
Tiga metode itu adalah mengintip pesan di ponselnya (39,5 persen), menyakan pada teman bersama (38,2 persen), dan memeriksa riwayat aktivitas pasangan (32,2 persen).
Ketiga cara tersebut bisa dibilang lebih masuk akal daripada memata-matai pasangan dengan diam-diam.
Baca Juga: 5 Zodiak yang Dipercaya Sebagai Tukang Selingkuh: Dari Gemini Hingga Scorpio