NOVA.id - Perayaan Tahun Baru China atau Imlek sebentar lagi akan datang.
Perayaan ini biasanya dijadikan momen berkumpul bersama keluarga sambil menyantap hidangan atau makanan khas Imlek.
Selain rasanya yang enak, ternyata makanan khas Imlek mempunyai arti yang berbeda bahkan diyakini membawa keberuntungan.
Dikutip dari Grid.id, berikut ini makanan khas Imlek yang diyakini bisa membawa keberuntungan.
Baca Juga: 5 Ide Dekorasi Perayaan Imlek untuk Diaplikasikan pada Interior Rumah
1. Siu mie (mi panjang umur)
Hidangan ini menyajikan mi panjang tanpa terputus dari awal hingga ujung akhir.
Ini dimaksudkan agar orang yang memakannya bisa berumur yang panjang, selalu bahagia, dan berlimpah rezeki.
Namun, kita juga harus memakannya secara utuh tanpa terpotong atau terputus supaya bisa panjang umur.
Baca Juga: Doyan Makanan Pedas? Yuk Buat Resep Seblak Samyang yang Bikin Mabuk Kepayang
2. Jiaozi (pangsit)
Jiaozi dinikmati saat makan malam Imlek dan sangat populer di Tiongkok, terutama di Tiongkok Utara.
Menurut legenda yang beredar, semakin banyak pangsit yang ada selama perayaan Tahun Baru, maka semakin banyak uang yang akan hasilkan di tahun berikutnya.
Baca Juga: 6 Makanan yang Dianggap Membawa Keberuntungan dan Tersaji Saat Imlek, Apa Saja?
3. Yusheng
Yusheng merupakan makanan sejenis salad yang disajikan bersama ikan segar dan irisan lobak dan wortel.
Saat mengaduk ikan, sayuran, dan saus dalam yusheng, kita harus mengangkatnya tinggi di atas piring.
Hal itu diyakini bahwa semakin terangkat tinggi, maka peruntungan tahun baru semakin baik.
Baca Juga: Mirip Gado-Gado, Ini Resep Salad Bangkok yang Cocok Jadi Pilihan Menu Sehat
4. Nian gao (kue keranjang)
Kue keranjang melambangkan semakin tinggi dan makmur bisnis kita untuk meningkatkan kehidupan.
Dalam bahasa China, kue keranjang terdengar seperti "semkain tinggi dari tahun ke tahun".
Baca Juga: Kue Keranjang khas Imlek Terkenal Sulit Diolah, Langsung Saja Buat Pai Keju Kue Keranjang Lezat Ini
5. Ayam, ikan, dan babi
Ketiga makanan ini dihidangkan agar orang yang memakannya tak memiliki sifat ketiga hewan itu.
Diketahui, babi bersifat pemalas, ayam bersifat serakah, dan ikan yang memiliki sisik yang disamakan dengan ular yang jahat.
Meski demikian, ikan juga menjadi lambang rezeki dan keberuntungan.
Kita juga harus menyajikan ikan dan ayam secara utuh demi simbol keutuhan dan kemakmuran yang melimpah.
6. Manisan segi delapan
Biasanya manisan ditempatkan di dalam wadah yang bersegi delapan.
Angka tersebut diketahui melambangkan keberuntungan. Adapun manisan-manisan di dalamnya mempunyai makna masing-masing seperti jeruk kumkuat dijadikan simbol kemakmuran, biji teratai melambangkan kesuburan, leei sebagai lambang ikatan keluarga yang kuat, dan lain-lain.
Baca Juga: 5 Bahan Alami Ini Bisa Digunakan untuk Mengecilkan Pori-Pori di Wajah, Coba yuk!
7. Jeruk
Dalam bahasa China, jeruk memiliki pengucapan yang sama dengan kata sukses.
Sehingga, memakan dan memajang jeruk selama Imlek dipercaya membawa keberuntungan.
Selain itu, bentuk buah jeruk yang seperti bola berwarna emas ini juga dapat melambangkan kepenuhan dan kekayaan.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)