NOVA.id – Untuk menghadapi pandemi dan mengurangi risiko penularan covid-19, kita sekeluarga dianjurkan untuk banyak beraktivitas di rumah saja.
Namun seringkali justru berakibat pada buah hati kita yang jadi lebih sering menggunakan gadget, di luar keperluan sekolah.
Salah satu Top 3 Cutting-Edge Tech Gifts 2020 untuk anak-anak di dunia internasional, Osmo akhirnya resmi hadir di Indonesia.
Baca Juga: Bobo Fun Class: Belajar Coding Seru untuk Anak-Anak, Catat Tanggal dan Waktunya!
Tahun ini, Osmo juga menjadi salah satu Best Tech Toys of 2021.
Osmo adalah suatu revolusi di dunia pendidikan anak-anak usia 3-12 tahun, yang mengintegrasikan teknologi artificial intelligence (AI) dengan perangkat permainan fisik untuk dimainkan menggunakan tangan.
Teknologi AI dari Osmo ini mendapatkan pembuktian secara nyata ketika Osmo memenangkan the Best AI-based Solution for Education Award di Amerika.
Baca Juga: Pilih Lokal Aja: Rekomendasi Skincare untuk Anak dengan Bahan Alami
Melalui penyampaian yang sederhana dan menyenangkan, Osmo menghadirkan edukasi kepada anak-anak dengan metode yang interaktif dan terbukti menjadi solusi teknologi yang bersahabat bagi anak-anak dan juga orang tua.
Dian Asa Sinaga, selaku representatif dan exclusive distributor resmi Osmo di Indonesia, mengatakan “Osmo menjawab kekhawatiran kita sebagai orang tua mengenai screen time, karena Osmo memberikan materi pelajaran bermutu tinggi dan rand.”
Dengan menggabungkan dunia digital dengan realitas, anak-anak mendapatkan stimulasi otak yang aktif, sekaligus mengasah otak kanan mereka untuk membangun critical thinking dan problem-solving skills.
Baca Juga: 5 Tips agar Internet Bisa Aman untuk Anak, Orangtua Wajib Tahu!
“Yang sangat berharga adalah, Osmo justru menghadirkan materi untuk STEAM (Science, Technology, Engineering, Art, Math) namun dikemas secara interactive dan menarik untuk anak-anak kita.”
Dian juga melanjutkan, “Osmo di desain oleh expert team dibawah pimpinan ex-Google engineers, Pramod Sharma dan Jerome Scholler, di Palo Alto, California dan telah mendapatkan berbagai penghargaan dari Time Magazine sebagai Best Invention, terpilih menjadi Parents’ Choice Magazine’s Gold Award, penghargaan bergengsi dari Oppenheim Best Toy Platinum Award, dan Toy of the Year Award Finalist di Amerika Serikat.“
Toko mainan paling terkenal di Inggris, Hamleys, juga menobatkan Osmo sebagai salah satu Top Toys for Christmas 2020.”
Baca Juga: Untuk Ibu, Jangan Khawatir jika Lidah Bayi Berwarna Putih, Ini Cara Mengatasinya
Osmo juga mengadakan kolaborasi dengan perusahaan mainan terkemuka seperti Disney dan Mattel.
Sebagai informasi, Osmo juga telah dijual di lebih dari 40 negara dan di implementasi di lebih dari 31.000 kelas sedunia, serta digunakan oleh lebih dari 2.5 juta keluarga di seluruh dunia.
Pada situs e-commerce Amazon.com dan Amazon.co.uk, Osmo telah menarik puluhan ribu customer reviews, semua dengan rating 4-5 bintang.
Baca Juga: Benarkah Anak yang Tidak Divaksin akan Tetap Aman dari Penyakit? Ini Jawaban Ahli
Pada 18 Februari 2021, Osmo mengadakan grand launching event resmi di Indonesia yang ditandai dengan diadakannya sebuah talkshow yang dihadiri oleh beberapa narasumber yang memang punya passion di dunia pendidikan serta tumbuh kembang anak-anak.
Narasumber tersebut adalah Dian Asa Sinaga, Lukas Kailimang, ahli psikologi, pendidikan dan kebijakan dan lulusan Ed.M. Harvard Graduate School of Education, Nucha Bachri, Co-Founder dan Chief of Content dari Parentalk.id dan Podcaster di @curhatbapakibu serta influencer dalam dunia parenting, serta Michelle Hadipranoto, seorang model dan influencer cilik yang sarat prestasi.
“Selain menghadirkan aktifitas STEAM (Science, Technology, Engineering, Art, Math), Osmo membantu anak-anak untuk belajar membaca, mengenal suara (phonics), matematika, komunikasi, kewiraswastaan, kreatifitas, koordinasi motorik antara mata dan tangan, serta berbagai aspek edukasi lainnya,” jelas Dian.
Baca Juga: 4 Manfaat Memiliki Hewan Peliharaan untuk Psikologis dan Fisik Anak
Anak-anak kita tidak akan menatap layar gadget tanpa interaksi seperti menonton TV, ataupun bermain online games biasa.
Sebaliknya, mereka akan belajar berpikir kreatif untuk menemukan solusi dalam sebuah permainan.
“Satu hal lain yang tidak kalah penting, Osmo memperkuat bonding antara anak dengan orang tua karena interaksi dan komunikasi selama bermain dan belajar bersama,” tambah Dian.
Baca Juga: Ada Risiko Buruk Mengintai Si Kecil, Sebaiknya di Umur Segini Anak Dibolehkan Main Media Sosial
Menurutnya, “Osmo membawa sembilan jenis permainan ke Indonesia dan dua jenis aksesoris. Kami juga akan membawa beberapa Osmo games baru yang sangat menarik di tahun ini.“
Sebagai langkah awal, Osmo Indonesia telah membuka akun official store di beberapa e-commerce besar di Indonesia seperti Tokopedia, Shopee, Blibli, dan JD.id.
Sejak masa pre-order di Desember 2020 sampai hari ini, Osmo telah menjual kepada pelanggan dari Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Bali, Tarakan, Balikpapan, Pekanbaru, hingga kota Mataram di Nusa Tenggara Barat.
Baca Juga: Saat Memuji Anak Tidak Boleh Lebay, Psikolog: Bisa Jadi Bahaya!
Saat ini, Osmo telah hadir di Books & Beyond di Lippo Mall Puri.
David Kartono selaku AVP of Business Tokopedia, menyampaikan, “Kini masyarakat Indonesia, terutama orang tua dan keluarga, bisa mendapatkan produk Osmo secara lebih mudah dan pasti lewat Official Store di Tokopedia tanpa harus keluar rumah.”
David melanjutkan, “Kolaborasi ini sejalan dengan komitmen Tokopedia untuk #SelaluAdaSelaluBisa dalam mempermudah kehidupan masyarakat, termasuk membantu lebih banyak keluarga dalam mendukung proses tumbuh kembang anak, terutama di tengah keadaan seperti ini.”
Baca Juga: Tak Ada Salahnya Memuji Anak Sendiri, Namun 3 Hal Ini Penting untuk Diperhatikan!
Lukas Kailimang, Managing Partner dari Kartika Strategic Education Solutions (K-SES), badan konsultasi strategi dan manajemen pendidikan yang berfokus untuk memajukan dunia pendidikan di Indonesia, menekankan, “Bermain (play) memiliki peran penting dalam proses tumbuh kembang dan pendidikan anak, sedangkan pemahaman budaya kita sering kali memisahkan antara bermain dan belajar.”
Osmo memberikan solusi yang inovatif bagi anak-anak kita dengan memadukan learning dan play secara interaktif dan positif.
Baca Juga: Ketahui 2 Penyebab Utama dan Cara Penanganan Bayi yang Terserang Penyakit Kuning
Lukas menjelaskan, “Sangat disayangkan bahwa di era digital ini, banyak media maupun alat permainan yang digunakan anak-anak hanya bersifat pasif dan menghibur, maka tidak mengherankan jika malah kebiasaan buruk atau gadget dependency /addiction-lah yang muncul.”
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)