Menurutnya, anak muda membutuhkan sosok perempuan inspiratif untuk menjadi teladan.
“Bagi anak muda, sosok inspiratif yang mampu menjadi teladan sangat penting, terutama memberikan arah bagi masa depan yang lebih baik."
"Sehingga, dengan menyaksikan perempuan perempuan tangguh dalam kepemimpinan mereka, anak muda di Indonesia, terutama anak perempuan, akan mampu bermimpi dan meraih cita cita mereka,” imbuh Chelsea.
Baca Juga: Chelsea Islan Kejar Pendidikan Setelah 7 Tahun Tertunda Karena Karier
Selain itu, Chelsea Islan juga bergabung dalam kampanye media sosial yang dimotori Badan PBB di Indonesia ( UN) untuk menghilangkan praktek ‘all males panel’ atau panel diskusi publik tanpa perempuan.
“Sangatlah penting untuk memiliki lebih banyak representatif perempuan dalam proses pengambilan keputusan supaya bisa menginspirasi kaum perempuan dan perempuan muda lainnya untuk beraksi dan berprestasi,” ungkap Chelsea.
Seruan Chelsea merupakan bagian dari komitmen kuat UNDP Indonesia dalam mengedepankan kesetaraan isu gender di Indonesia.
Baca Juga: Komunitas Lari JakB dan JakBabes Ajak Perempuan Temukan Jati Diri Mereka Lewat Olahraga