Blak-Blakan, Ahmad Dhani Sebut Perceraiannya dengan Maia Estianty Kala Itu Bukan Lantaran Kehadiran Mulan Jameela, Melainkan karena Hal Ini

By Nadia Fairuz Ikbar, Jumat, 12 Maret 2021 | 19:00 WIB
Blak-Blakan, Ahmad Dhani Sebut Perceraiannya dengan Maia Estianty Kala Itu Bukan Lantaran Kehadiran Mulan Jameela, Melainkan karena Hal Ini (kolase instagram/duljaelani/mulanjameela1)

"Jadi gini ya, kebanyakan haters-nya Mulan itu menganggap Maia lebih cantik dari Mulan," tutur Ahmad Dhani.

"Kan lucu, Mulan kan tidak lebih cantik dari Maia tapi kok bisa merebut Ahmad Dhani dari Maia yang lebih cantik," lanjutnya sambil tertawa.

"Itu kan dimana ini lho? Di mana logikanya?" ucap Dhani sambil menunjuk ke arah kepalanya.

Baca Juga: Sama-Sama Pernah Alami Kegagalan Rumah Tangga, Maia Estianty Justru Salut dengan Rohimah yang Tahan Dipoligami Kiwil

Dhani pun melanjutkan jika logika berpikir haters Mulan Jameela tidak nyambung.

"100 persen hatersnya Mulan menganggap Maia lebih cantik daripada Mulan," jelas Dhani.

"Tapi kok aneh, mereka (haters Mulan) menganggap Mulan merebut (Dhani) dari Maia, kan aneh kan, itu nggak nyambung sebenernya," pungkasnya.

Baca Juga: Berita Terpopuler: Nissa Sabyan Dijuluki Titisan Mulan Jameela hingga Ariel NOAH Diramal Mbak You akan Menikah di 2021

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)