Mulai Ayam Crispy Hingga Rabboki, Yuk Nikmati Kuliner Korea di Sini!

By Dionysia Mayang Rintani, Minggu, 14 Maret 2021 | 10:03 WIB
Mulai Ayam Crispy Hingga Rabboki, Yuk Nikmati Kuliner Korea di Sini! (KrispiCikin)

NOVA.id – Tak hanya memiliki K-pop dan K-drama yang banyak diminati termasuk di tanah air, Kore Selatan juga terkenal dengan keunikan dan kelezatan kulinernya yang mendunia.

Berangkat dari hal itu, Rabu, (10/03), KrispiCikin meresmikan store perdana di Indonesia yang berlokasi di Boulevard Bintaro Sektor 9, Tangerang (SPBU bp).

KrispiCikin sendiri merupakan resto khas Korea yang menawarkan beragam menu pilihan ayam yang lezat.

Baca Juga: Bagi Para Pecinta Snack ala Korea, Cicipi Nikmatnya Gildak, yuk!

KrispiCikin (KrispiCikin)

Mengusung tagline #NoMicinEatKrispiCikin seluruh menu yang ditawarkan KrispiCikin aman dikonsumsi oleh  semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orangtua.

Menariknya, semua menu dalam KrispiCikin menggunakan bahan baku premium tanpa menggunakan MSG (micin).

"Selain menu yang diunggulkan, salah satu yang membedakan KrispiCikin dengan kompetitor yakni mempunya branding yang bagus, dengan konsep fast food dan pelayanan yang baik,” ungkap Kartika Indah, Owner KrispiCikin saat Grand Opening Store KrispiCikin Bintaro.

Baca Juga: Nonton K-Drama Sambil Nikmati Kuliner Korea bersama I Like K-Food