Hindari 4 Kesalahan Saat Menyiram Ini, Tanaman Bisa Layu dan Mati

By Grid Content Team, Selasa, 18 Februari 2025 | 14:25 WIB
Terlalu banyak menyiram tanaman bisa menyebabkan layu (piqsels)

NOVA.id - Banyak orang yang gemar merawat tanaman hias.

Orang-orang yang memiliki hobi ini akan senang merawat dan menyiram tanaman.

Ada pula orang yang senang merawat tanaman tapi tidak tahu cara merawat tanaman dengan baik.

Nyatanya masih banyak yang melakukan kesalahan saat melakukan penyiraman sehingga membuat tanaman layu dan mati.

Untuk menghindari tanaman kesayangan kita layu dan mati, perhatikan 4 kesalahan menyiram tanaman berikut ini, seperti yang dikutip Kompas.com dari Southern Living.

1. Menyiram saat cuaca cerah dan panas

Jika kita sering menyiram tanaman saat hari sedang terik, lebih baik jangan lakukan lagi.

Pasalnya, menyiram tanaman pada saat itu akan membuat sebagian air menguap sebelum mengenai akar.

Pagi hari saat dingin merupkan waktu terbaik untuk kita menyiram tanaman.

2. Terlalu banyak menyiram

Terlalu banyak memberikan air akan membuat tanaman lebih cepat mati daripada memberi terlalu sedikit air.

Maka dari itu, kita perlu tahu kebutuhan air tiap tanaman.

Kemudian kita bisa mengelompokan tanaman yang kebutuhan airnya sama.

Hal itu dilakukan agar kia tak terlalu banyak atau sedikit menyiram pada tanaman lainnya.