5 Penyakit pada Sistem Reproduksi Perempuan dan Cara Menanganinya

By Presi, Kamis, 18 Maret 2021 | 22:00 WIB
Dampak yang ditimbulkan bila organ reproduksi bermasalah (Freepik.com)

NOVA.id - Seperti bagian tubuh lainnya, sistem reproduksi perempuan juga rentan mengalami penyakit.

Organ penyusun sistem reproduksi perempuan terdiri dari vagina, serviks atau mulut rahim, ovarium, tuba fallopi, dan uterus.

Organ-organ itu bisa mendukung proses reproduksi manusia, mulai dari memproduksi sel telur, berhubungan seksual, melindungi dan merawat janin selama hamil, hingga melahirkan.

Baca Juga: Fakta: Miss V Tak Sehat Berpengaruh Buruk pada Kebahagiaan Pasangan

Namun, fungsi organ reproduksi itu terkadang bisa terganggu karena adanya penyakit yang menyerang sistem reproduksi.

Dokter spesialis kebinanan dan kandungan, dr. Anggia Melanie Lubis, Sp. OH mengatakan setidaknya ada 5 masalah atau penyakit yang biasa menyerang organ reproduksi perempuan.

Pemaparan ini disampaikan dalam rangka memperingati International Women’s Day, di mana RS Bunda Group menyelenggarakan #PekanPerempuan yang berisi rangkaian kegiatan edukasi untuk Sahabat Bunda dan perempuan-perempuan hebat lainnya.

Nah, berikut ini 5 penyakit yang menyerang organ reprodusi perempuan dan cara menanganinya.

Baca Juga: Makin Percaya Diri Berkendara Bersama New Pajero Sport