Masih Betah Sendiri, Marshanda Ungkap Dirinya Belum Mau Menikah Lagi

By Alsabrina, Minggu, 21 Maret 2021 | 06:00 WIB
Marshanda (instagram.com/marshanda99/)

Marshanda sepertinya tak ambil pusing dengan statusnya yang masih menjanda.

Bahkan, artis kelahiran Jakarta 10 Agustus 1989 ini pernah dilamar oleh kekasihnya kala itu namun ditolak.

Ya, Marshanda sempat menjalin hubungan asmara dengan seorang pengusaha sukses bernama, Erico Mihardja.

Sudah Dilamar Kekasihnya si Konglomerat Bergaya Hidup Mewah, Marshanda Pilih Putus: Jujur, Belum Siap Satu Orang Sampai Mati (Instagram/@ericomihardja)

Baca Juga: Kini Sudah Berdamai dengan Gangguan Bipolar, Marshanda Akui Butuh 5 Tahun untuk Belajar Menerima

Awalnya pasangan ini nampak malu-malu untuk memperlihatkan kedekatan mereka berdua. Tetapi seiring berjalannya waktu, baik Marshanda dan Erico mengumbar kemesraan mereka.

Hubungan mereka pun sudah memasuki tahap serius. Marshanda diketahui sudah dilamar sang kekasih.

Sayangnya, Marshanda justru mengumumkan dirinya sudah putus hubungan dengan Erico.

Baca Juga: Ditulis 8 Tahun Lalu saat Dirinya Sedang Mengandung Sienna, Begini Isi Surat Marshanda untuk Putri Semata Wayangnya