1. Anggapan memakai bra bisa menghalangi pertumbuhan payudara atau terkena kanker
Beberapa orang mungkin merasa sangat normal untuk tidur dengan memakai bra.
Semetara sebagian yang lain merasa sangat tidak nyaman. Tetapi, tak sedikit orang yang memilih untuk melepas bra karena alasan kesehatan.
Ini mungkin mengejutkan, tetapi sebenarnya tidak ada penelitian atau bukti medis yang membuktikan bahwa memakai bra saat tidur berdampak buruk bagi kesehatan.
Meski begitu, kita tetap harus menghindari bra yang terlalu ketat karena dapat menyebabkan iritasi dan ketidaknyamanan pada kulit.
Baca Juga: Hati-Hati, 6 Dampak Buruk Ini Bisa Terjadi Jika Malas Mengganti Bra
2. Anggapan tidur memakai bra mencegah payudara kendur
Ada anggapan positif yang menyebut bahwa memakai bra saat tidur dapat mencegah payudara kendur.
Pada kenyataannya, payudara kendur itu normal seiring bertambahnya usia. Itu wajar dan tidak ada yang bisa mengubah proses alami ini.
Ligamen di payudara, ligamen cooper, juga disebut ligamen suspensori pada umumnya membentang dari waktu ke waktu, menyebabkan payudara kendur.
Selain itu, ukuran payudara, genetik, kebiasaan gaya hidup, dan hamil juga dapat memainkan peran penting di dalamnya. Intinya, memakai bra di malam hari tidak mencegah hal ini bisa terjadi.
Baca Juga: 6 Alasan Mengapa Kita Tak Perlu Minder Karena Payudara Kecil