"Generasi kita kan berbeda. Kalau generasinya Yanti dulu kan sebisa mungkin kehidupan pribadi tidak dieksploitasi. Tapi kalau sekarang kan pengin tahu," ujar Dede Yusuf.
Mengenai hal tersebut, Krisdayanti punya pandangan tersendiri.
Bahwa bagi Krisdayanti, yang terpenting adalah prestasi.
"Ini kan dua-duanya idola remaja. Apa yang kamu pikirkan?" tanya Dede Yusuf.
Baca Juga: Iis Dahlia Nyinyir Krisdayanti, Yuni Shara Semprot Sang Pedangdut
"Saya maunya melihat bahwa, prestasi tetap diutamakan. Mereka boleh jadi idola remaja," kata Krisdayanti.
"Seperti ibunya dulu," akui Dede Yusuf.
Lanjut berbicara soal Atta, Krisdayanti tampak menyinggung soal prestasi calon suami Atta Halilintar itu.
Krisdayanti menyinggung soal konten Atta Halilintar.
Baca Juga: Beri Dukungan untuk Aurel Hermansyah Menjelang Hari Pernikahan, Krisdayanti: Allah Hadir untuk Kakak