Bukan Cuma Jadi Lalapan, Kemangi Juga Bisa Atasi 5 Masalah Kulit Ini

By Presi, Jumat, 9 April 2021 | 00:00 WIB
Bukan Cuma Jadi Lalapan, Kemangi Juga Bisa Atasi 5 Masalah Kulit Ini (istock)

NOVA.id - Selain menjadi lalapan, kemangi ternyata memiliki manfaat untuk kecantikan kulit, lo!

Dikutip dari Boldsky, kemangi mengandung vitamin, protein, yang diketahui dapat membantu kulit tetap sehat dan bercahaya.

Nah, berikut ini terdapat beberapa manfaat kecantikan yang kita rasakan jika menjadikan kemangi sebagai masker alami.

Baca Juga: Atasi Komedo Hanya dengan Kemangi, Yuk Coba di Rumah!

1. Mengobati jerawat

Kemangi bisa mengobati jerawat karena memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri.

Caranya, hancurkan beberapa lembar daun kemangi dan tambah kunyit ke dalamnya.

Jika sudah tercampur, oleskan pada wajah. Biarkan sebentar dan bilas  pakai air hingga bersih.

Baca Juga: Tinggalkan Semprotan Kimia, Ini 6 Tanaman yang Bisa Usir Nyamuk dari Rumah

2. Mencegah penuaan

Kemangi juga bisa mencegah penuaan dini karena ada sifat anti-aging.

Kulit juga tampak lebih muda karena kemangi bisa mengencangkan kulit.

Caranya, ambil pasta daun kemangi dan tambahkan sedikit minyak kelapa ke dalamnya.

Kemudian, masukkan satu sendok clay multani mitti dan campur semua bahan menjadi satu.

Lalu, oleskan pada wajah, diamkan sebentar dan bersihkan. Sahabat NOVA bisa menggunakan masker ini dua kali dalam sehari.

Baca Juga: Resep Telur Masak Kemangi Jadi Menu Makan Malam, Ini Cara Membuatnya

3. Mengobati infeksi

Selain mengobati jerawat, sifat antibakteri pada kemangi juga bisa menyembuhkan infeksi.

Kita cukup menghaluskan beberapa lembar daun kemangi.

Kemdian campur setengah cangkir yogurt dan oleskan pada kulit yang mengalami infeksi.

Baca Juga: Yuk, Mulai Hari dengan Sarapan Telur Masak Kemangi! Ini Resepnya

 

 

4. Membuat kulit bebas noda

Kandungan antioksidan yang ada dalam kemangi, dapat membantu meningkatkan kulit yang sehat, bercahaya dan bebas noda.

Sahabat NOVA cukup menghaluskan beberapa daun kemangi.

Kemudian, tambah satu sendok bubuk cendana dan satu sendok clay multani mitti ke dalamnya.

Campur semua bahan dan oleskan pada wajah. Diamkan hingga kering lalu bersihkan.

Baca Juga: Siapkan Kering Tempe Kemangi yang Simpel untuk Stok Berbuka, yuk!

5. Menghilangkan bekas jerawat

Bekas jerawat yang menyebalkan juga bisa hilang dengan menggunakan daun kemangi.

Kita hanya perlu menghancurkan beberapa daun kemangi sampai menjadi pasta kental.

Tambahkan satu sendok madu dan satu sendok lemon, lalu aduk rata.

Oleskanlah masker itu pada wajah dan bilas dengan air setelah beberapa saat.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)