Kian Mesra dengan BCL, Ariel NOAH Justru Diramalkan Berjodoh dengan Orang Lain

By Nadia Fairuz Ikbar, Minggu, 11 April 2021 | 20:01 WIB
Kian Mesra dengan BCL, Ariel NOAH Justru Diramalkan Berjodoh dengan Orang Lain (dok. tribunnews.com)

Meskipun PDKT sana-sini, Mbak You meramalkan Ariel NOAH tak bakal secepat kilat menjatuhkan pilihan.

“Memang Ariel sedang menjajaki beberapa wanita, artis yang sedang in, termasuk BCL.

Ariel kan masih cari chemistry dan dia termasuk nggak gampang. Dia gampang untuk mendapat wanita, tapi tidak gampang untuk memutuskan suatu hubungan,” ramal Mbak You.

Baca Juga: 15 Tahun Berteman, Ariel NOAH dan BCL Blak-blakan Mengaku Dekat

Tak kalah mencengangkan, sang paranormal membocorkan bahwa Ariel NOAH bakal punya gandengan baru.

Bukan dari kalangan biasa, pendamping Ariel NOAH digadang-gadang juga bergelut di dunia hiburan.

“Dari ranah selebritis dia memang akan menentukan dengan siapa dia akan menikah. Kejelasannya tahun ini,” imbuh Mbak You.

Baca Juga: Ariel NOAH dan BCL Diramal jika Keduanya Sempat Sama-Sama Menaruh Hati