NOVA.id - WA GB atau GB WhatsApp tiba-tiba menjadi trending di media sosial Twitter. Saat ini masih banyak tweet yang membahas tentang whatsapp GB ini.
Selidiki, GB WhatsApp menjadi perbincangan bermula dari netizen yang membandingkan fungsi antara WhatsApp biasa dan GB WhatsApp.
GB WhatsApp adalah aplikasi WhatsApp yang dimodifikasi atau disebut juga dengan WhatsApp Mod yang bisa ditemukan di pondband.net.
Baca Juga: Simak! Ini Tips Belanja Aman Saat Pandemi Covid-19, Apa Saja?
GB WhatsApp didasarkan pada WhatsApp Plus, mod yang saat ini ditutup oleh WhatsApp.
Ada beberapa fitur GB WhatsApp yang tidak ada di WhasApp biasa. Beberapa fitur tersebut antara lain fitur balas otomatis chat, fitur untuk menyembunyikan "terakhir dilihat", fitur untuk membuat nama grup hingga 35 karakter, fitur untuk menyimpan status langsung ke perangkat, fitur siaran ke 600 kontak, dan banyak lagi.
Berikut fitur yang ada di GB Whatsapp.
Baca Juga: Pesan WhatsApp Ayu Ting Ting Tak Sengaja Bocor Saat Rekam Bilqis, Ini Isinya
Balas Obrolan otomatis
Biasanya dalam aplikasi resminya fitur seperti ini adalah fitur berbayar.
Dengan menggunakan fitur ini di gb whatsapp kita bisa menggunakan pesan otomatis ini secara gratis.
Biasanya fitur seperti ini di gunakan untuk keperluan bisnis agar bisa membalas pesan konsumen secara langsung secara otomatis.
Baca Juga: Viral! Ini 3 Aplikasi Pengganti WhatsApp, Ada Telegram hingga Signal
Tema Whatsapp
Tema WhatsApp adalah salah satu fitur yang paling berguna.
Dengan mengganti theme di WhatsApp, kita tidak akan mudah bosan dengan tampilan yang sama.
Hebatnya, GBWhatsApp menyediakan pilihan tema yang cukup banyak di dalamnya.
Tahukah kalau WhatsApp GB APK bisa digunakan bersamaan dengan WA asli di HP Android?
Cukup dengan menginstalnya, kita bisa menggunakan dua akun WhatsApp di satu ponsel saja.
Baca Juga: Self-Destructing Photos, Bocoran Fitur Baru WhatsApp yang Mirip dengan DM Instagram
Sembunyikan Centang
Fitur yang paling dicari dari GB Whatsapp APK adalah centang pada obrolan tersembunyi.
Kita dapat menghapus centang pada pesan, baik centang biru ganda (baca) atau centang ganda (terkirim) yang muncul di kontak.
Baca Juga: Unggah Foto dengan Pakaian Terbuka, Yuni Shara Dihujat Netizen
Kirim Beberapa Gambar
WhatsApp pada dasarnya mengimplementasikannya dalam sistemnya sehingga hanya bisa mengirim gambar dengan jumlah maksimal 10 saja.
Tetapi dengan menggunakan GBWhatsApp APK, kita dapat mengirim gambar dalam jumlah besar atau lebih dari 10 gambar sekaligus.
Banyak pengguna yang lebih memilih menggunakan whatsapp GB ini karena memiliki banyak fitur yang tidak di miliki aplikasi resminya.
Namun perlu diingat, karena mod ini bukan official dari whatsapp maka faktor keamanannya tidak terjamin.
Selain itu, aplikasi ini hanya dapat diunduh dari sumber pihak ketiga.
Baca Juga: Viral! Ini 3 Aplikasi Pengganti WhatsApp, Ada Telegram hingga Signal
Akun Bisa Diblokir
Melalui halaman FAQ resminya, WhatsApp menyatakan bahwa akun pengguna dapat diblokir sementara jika menggunakan aplikasi tidak resmi atau aplikasi yang tidak didukung oleh WA.
Aplikasi yang tidak didukung ini termasuk WhatsApp Plus hingga GB WhatsApp.
Sudah bukan rahasia lagi jika kita menggunakan aplikasi mod akan memiliki peluang akun kita akan di blokir oleh pihak resminya.
Karena aplikasi whatsapp GB ini merupakan aplikasi mod yang di kembangkan oleh pihak ke tiga yang tidak mengikuti syarat dan ketentuan dari pengembang resmi.
Baca Juga: Daftar Smartphone yang Tak Bisa Akses WhatsApp Mulai Awal 2021
Pengembang resmi whatsapp ini sama sekali tidak mendukung aplikasi mod ini karena sangat rentan untuk keamanannya.
Jadi sangat disarankan agar kita saat ini menggunakan whatsapp GB bisa beralih ke whatsapp resmi sebelum terblokir.
Namun, sebelum beralih, disarankan untuk membuat cadangan riwayat obrolan terlebih dahulu.
Demikian penjelasan terkait GB WhatsApp.
Sekali lagi, menggunakan aplikasi WhatsApp yang dimodifikasi tetap bergantung pada Anda.
Namun, jika masih ingin menggunakan GB WhatsApp atau WA GB, sebaiknya pahami dulu risikonya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)