Gaya Penampilan yang Cocok dengan Zodiak, Jadi Bisa Mix and Match Pakaian!

By Alsabrina, Minggu, 2 Mei 2021 | 22:02 WIB
Intip Gaya Busana Seseorang Menurut Zodiaknya, Mana yang Sesuai dengan Anda? (Ade Ryani HMK)

NOVA.id - Gaya berpenampilan setiap orang tentunya berbeda-beda.

Namun, kita bisa melihat dan memastikan gaya berpenampilan seseorang melalui zodiaknya, lo!

Ingin memastikan gaya berpenampilan yang cocok dengan zodiak Sahabat NOVA? Cek selengkapnya di bawah ini, ya.

Baca Juga: 4 Zodiak Ini Disebut Susah dalam Mendapatkan Teman Baru, Ada Punyamu?

Aries

Pemilik zodiak Aries adalah seseorang yang kreatif, termasuk dalam hal fashion.

Mereka mungkin tak mengenakan pakaian yang mencolok, namun mereka bisa memadu-padankan busana dan terkadang bisa menjadi trendsetter.

Para pemilik zodiak Aries selalu berusaha untuk mix­ and match pakaian mereka.

Baca Juga: 5 Zodiak Paling Kejam dan Tak Punya Perasaan Saat Menyakiti Orang Lain

Taurus

Mereka yang berzodiak Taurus akan mengedepankan kenyamanan dalam berpakaian, namun juga tetap memerhatikan penampilan mereka tetap menarik.

Pemilik zodiak Taurus senang menggunakan denim favorit mereka, dan menyempurnakannya dengan sneakers kesayangan mereka. Penampilan yang terlalu seksi bukan merupakan gaya pemilik zodiak Taurus.

Mereka tak perlu memperlihatkan tubuh mereka dengan pakaian terbuka untuk memperlihatkan bahwa mereka begitu menarik perhatian.

Baca Juga: 4 Zodiak yang Selalu Berpikiran Positif dan Mudah Bahagia, Ada Punyamu?

Gemini

Para pemilik zodiak ini tak akan berhenti pada satu gaya penampilan saja.

Mereka akan sangat nyaman berpakaian santai dengan denim dan sepatu kets, sama nyamannya ketika menggunakan dress cantik dan sepatu berhak tinggi.

Pemilik zodiak Gemini juga sangat suka memadu-padankan aksesoris, namun tergantung pada suasana hati mereka.

Baca Juga: 3 Zodiak yang Paling Gampang Stres, Coba Atasi dengan Cara Ini

Cancer

Pemilik zodiak Cancer adalah seseorang yang klasik. Mereka sangat feminin dalam memilih corak dan warna pakaian yang mereka kenakan, seperti taupe, merah, dan ivory.

Permainan warna dan corak pakaian yang elegan dan classy adalah gaya khas pemilik zodiak Cancer.

Baca Juga: 3 Zodiak Ini Diramal akan Dapat Keberuntungan di 2021, Cek Punyamu!

Leo

Mereka adalah orang yang riang dan menyukai tantangan. Dalam hal berpenampilan, mereka memiliki kepercayaan diri yang tinggi.

Pemilik zodiak Leo adalah orang yang tak pernah takut memadupadankan pakaian. Mereka juga senang menggunakan aksesori yang menonjol dan corak pakaian yang berani.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Dikenal Paling Matre dan Suka Gaya Hidup Mewah

Virgo

Gaya berpenampilan para perempuan Virgo feminin, namun sangat nyaman dikenakan. Mereka senang menggunakan pakaian yang seksi, namun tak perlu memamerkan tubuhnya.

Terusan bergaya seksi, berpotongan bentuk tubuh, atau dengan aksesoris vintage cocok untuk para perempuan Virgo.

Warna-warna pastel juga cocok untuk mereka, namun jangan lupa kombinasikan dengan aksesoris dengan warna-warna yang lebih menonjol.

Baca Juga: Seperti Apa Kepribadian dan Kehidupan Cintamu? Yuk Ditebak Berdasarkan Numerologi!

Libra

Perempuan berzodiak Libra adalah perempuan yang paling berani memadupadankan pakaian dibanding pemilik zodiak lain.

Di satu hari mereka bisa bergaya sangat feminin, namun di hari lain mereka bisa berpenampilan tomboy.

Cobalah untuk bermain dengan proporsi dan warna, untuk mendapatkan gaya yang menarik.

Misalnya, menggunakan dress yang ditumpuk dengan celana atau rok dengan jaket untuk menyeimbangkan gaya feminin yang edgy.

Baca Juga: 3 Pasang Zodiak Ini Disebut Tidak Cocok jika Jalin Hubungan Asmara

Scorpio

Gaya perempuan Scorpio sangat terfokus, rapi, namun tetap sederhana. Meskipun demikian, penampilan para perempuan Scorpio tak membosankan.

Mereka sangat nyaman mengenakan dress yang simpel, dan memadankannya dengan aksesori misalnya sunglasess atau tas kesayangan mereka.

Selain itu mereka juga senang menggunakan aksesoris dan bermain dengan tekstur dan bahan, namun tak terlalu tertarik dengan gaya yang terlalu feminin.

Baca Juga: Tipe dan Karakter Pasangan Dilihat dari Bulan Kelahirannya, Yuk Dicek!

Sagitarius

Mereka memiliki penampilan yang rapi namun simpel, bergaya, dan feminin. Selain itu, mereka juga menyukai warna-wana terang dan berbagai motif dan corak.

Para perempuan Sagitarius cocok menggunakan pakaian berpotongan feminin sekaligus bereksperimen dengan warna dan corak.

Jangan lupakan juga kalung dan tas yang menarik perhatian, karena berbagai aksesoris tak akan membosankan bila mereka kenakan.

Baca Juga: Doyan Adu Mulut, Ini 5 Zodiak yang Punya Bakat Alami untuk Berdebat

Capricorn

Gaya berpakaian perempuan Capricorn sederhana namun tetap up to date. Mereka juga senang berdandan, namun dengan cara yang simpel sesuai dengan keinginan mereka.

Bagi para perempuan Capricorn, item yang harus dimiliki adalah skinny jeans, boots, dan sepatu berbagai model, dan jangan takut untuk memadu-padankannya.

Baca Juga: Warna Ruang yang Cocok Diaplikasikan di Rumah Menurut Zodiak

Aquarius

Mereka terkenal dengan gayanya yang sangat inovatif, sangat berwarna, dan riang. Perempuan Aquarius berbusana bukan untuk orang lain, namun untuk kesenangan mereka.

Ketika orang lain takut untuk mengenakan warna terang dan mencolok atau dengan corak yang berani, perempuan Aquarius akan tampil santai dan nyaman dengan pilihannya itu. Kombinasi warna, potongan pakaian, dan corak adalah gaya penampilan mereka.

Baca Juga: Makin Moncer di Tahun 2021, Ini 4 Zodiak yang Diprediksi Beruntung Soal Keuangannya

 

 

Pisces

Mereka biasanya tampil dengan gaya bohemian, namun tetap seksi. Pakaian yang tersimpan di lemari mereka kebanyakan bergaya bohemian, namun tetap segar dan baru.

Selain itu, mereka juga cocok dengan maxi dress, baju berbahan sutra, atau velvet dresser.

Nah, sudah sesuaikah gaya berpenampilan dengan zodiakmu?

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)