Aqua Donasikan Lebih dari 3,3 Juta Botol Air Minum Berkualitas

By Dionysia Mayang Rintani, Senin, 10 Mei 2021 | 14:57 WIB
Aqua Donasikan Lebih dari 3,3 Juta Botol Air Minum Berkualitas (Aqua )

Menurut Deborah Fuller, ahli mikrobiologi di Fakultas Kedokteran Universitas Washington, menjaga kondisi tubuh agar terus terhidrasi penting untuk fungsi sistem kekebalan tubuh sehingga akan membantu tubuh kita mengembangkan respons yang lebih baik terhadap vaksin covid-19 .

Selain menyediakan air minum berkualitas untuk membantu hidrasi tubuh, AQUA juga turut mendukung dan menjalankan berbagai kegiatan, termasuk aktif mengkampanyekan pentingnya vaksinasi dan melakukan edukasi seputar nutrisi dan kesehatan yang diharapkan dapat memberikan dampak positif yang lebih besar lagi bagi masyarakat Indonesia.

Tidak hanya menyediakan air minum kemasan yang berkualitas, AQUA juga menyadari pentingnya pengelolaan botol plastik bekas pakai.

Baca Juga: Rekomendasi Rangkaian Produk Skincare untuk Menghidrasi Kulit

Sebagai tanggung-jawab perusahaan, AQUA menyediakan Truk Bijak Berplastik dan beberapa Drop Box selama berjalannya kegiatan vaksinasi.

Untuk mengurangi sampah botol plastik di lokasi, AQUA juga secara rutin melakukan pengambilan botol plastik bekas untuk kemudian didaur ulang di Recycling Business Unit (RBU) AQUA.

Sebagai bentuk dukungan percepatan penyelenggaraan program vaksinasi, AQUA turut berpartisipasi dalam mendukung program pemerintah dengan sejumlah inisiatif yang dilaksanakan sejak pandemi dimulai Maret tahun lalu.

AQUA rutin melakukan promosi dan penyebaran informasi positif bagi publik melalui sosial media perusahaan.

Baca Juga: Hydrate to Radiate, Kolaborasi 2 Brand Kenamaan untuk Jaga Kesehatan dan Kecantikan Kulit