Terlihat Kompak, Begini Reaksi Luna Maya Saat Sophia Latjuba Beberkan Tipe Lelaki Idamannya

By Nadia Fairuz Ikbar, Senin, 17 Mei 2021 | 20:01 WIB
Luna Maya - Sophia Latjuba (Kolase Tribun)

Saat itu Luna Maya dan Sophia Latjuba tampak akrab dan tak canggung ketika berbincang.

Luna maya bersama rekannya, Marianne Rumantir menjadi host acara tersebut sementara Sophia Latjuba bintang tamu.

Beragam hal dibahas Luna Maya dan Sophia Latjuba, termasuk mengenai asmara.

Baca Juga: Punya Kekasih, Sophia Latjuba Masih Belum Ingin Menikah Lagi

Luna Maya saat itu menanyakan tentang kehidupan asmara Sophia termasuk kriteria pria idamannya.

"Sekarang yang bikin getaran itu lebih muda atau seumuran? kalau aku sukanya lebih muda," ucap Luna Maya.

Tak percaya dengan pengakuan Luna, Sophia Latjuba meminta bukti foto.

Ia juga memaksa Luna Maya menceritakan sosok lelaki idamannya.

Baca Juga: Secara Blak-blakan, Sophia Latjuba Akui Sering Kali Pindah Tempat Tinggal karena Satu Hal Ini