Skincare Alami dan Terjangkau? Coba Rekomendasi Produk Lokal Satu Ini

By Ratih, Rabu, 19 Mei 2021 | 16:35 WIB
Ilustrasi pemakaian skincare (istock)

NOVA.id - Produk skincare kini makin beragam bahkan menggunakan bahan-bahan alami yang mudah didapat.

Salah satu rekomendasi produk skincare lokal kali ini adalah Velrose Secret.

Brand ini membuat berbagai bahan alami seperti oat, cokelat, dan berbagai bahan lainnya menjadi skincare alami yang masuk rekomendasi produk lokal.

Baca Juga: Pisang Bolen Kartika Sari, Rekomendasi Kuliner Lokal Asal Bandung

Velrose Secret menyasar target yang cukup luas mulai dari usia remaja hingga dewasa, karena permasalahan kulit dapat dialami dari berbagai usia.

Mulai dari masa pubertas  hingga mencegah proses penuaan dini.

Permasalahan kulit tidak hanya dialami wanita saja, berbagai produk Velrose Secret juga dapat digunakan oleh pria. Disesuaikan dengan kebutuhan jenis kulit masing-masing.

Baca Juga: Salad Nyoo, Rekomendasi Makanan Lokal Kekinian yang Patut Dicoba

1. Masker wajah

Masker wajah alami dari Velrose Secret (Velrose Secret)

Velrose Secret mengawali rekomendasi produk lokal melalui masker wajah atau lulur wajah, yang diproses melalui pengeringan dari campuran buah-buahan, madu, susu serta jeruk nipis dan bahan alami lainnya yang dihaluskan.

Tak heran, VS layak masuk rekomendasi produk skincare lokal karena menjadi pelopor masker wajah atau lulur buah kering pertama di Indonesia yang telah tersertifikasi BPOM.

Ada beberapa varian yang bisa Sahabat NOVA coba yaitu choco oat milk, banana soy milk, bengkoang milk, green tea, dan carrot tomato.

Baca Juga: Rekomendasi Produk Skincare Lokal: Mengencangkan Payudara dan Mencerahkan Ketiak dengan Produk Roro Mendut

2. Toner

Toner Velrose Secret dengan bahan alami (Velrose Secret)

Toner Velrose Secret dijuluki para customer sebagai "toner ajaib", karena khasiatnya yang cepat mengeringkan jerawat dan mencegah jerawat muncul kembali.

Terdapat dua jenis toner yakni ; toner tea tree untuk kulit berminyak dan toner aloe vera untuk kulit kering atau normal.

Baca Juga: Ampuh Angkat Kulit Mati, Ini Rekomendasi Produk Skincare Lokal yang Patut Dicoba

3. Argan Oil Tonic

 

Rekomendasi produk skincare lokal dari Velrose Secret (Velrose Secret)

Rekomendasi produk skincare lokal ini aman digunakan pada bayi mulai usia 3 bulan dan tentunya hingga orang dewasa.

Terbuat dari ekstrak gingseng, aloe vera dan berbagai bahan alami tambahan lainnya sehingga menutrisi kulit rambut dengan baik, dan mengurangi kerontokan.

Ketiga rekomendasi produk lokal tersebut dibanderol dari harga Rp100 - 110 ribu saja.

Jadi tunggu apalagi? Yuk Pilih Lokal Aja!

Baca Juga: Bingung Cari Kaftan untuk Kumpul Keluarga? Ini Rekomendasi Produk Fashion Lokal yang Cocok

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)