Hong Kong Tourism Board Gelar 6 Acara Seni dan Budaya di Bulan Mei

By Ratih, Jumat, 21 Mei 2021 | 17:46 WIB
Arts in Hong Kong, acara seni dan budaya oleh Hong Kong Tourism Board (HKTB)

NOVA.id - Bulan Mei ini, Hong Kong Tourism Board menggelar perhelatan tahunan bertajuk Arts in Hong Kong, yang kali ini mengambil format gabungan antara pertemuan seni tatap muka dan virtual.

Salah satu yang dilakukan oleh Dewan Pariwisata Hong Kong (Hong Kong Tourism Board – HKTB) untuk merayakan Arts in Hong Kong adalah dengan menggelar tur virtual ke beberapa tempat yang ikonik, yang akan memperlihatkan bagaimana apresiasi Hong Kong dalam merayakan seni dan budaya.

Berikut beberapa hal yang akan memanjakan jiwa seni Sahabat NOVA di Arts in Hong Kong:

Baca Juga: Inilah Rekomendasi Produk Fashion Lokal dengan Kualitas Premium

1. West Kowloon Cultural District (https://www.westkowloon.hk/)

Distrik Kebudayaan Kowloon Barat (West Kowloon Cultural District) merupakan pusat seni dan budaya yang berdekatan dengan Victoria Harbour.

Pusat seni ini dibangun di atas lahan reklamasi seluas 40 hektar.

Distrik Kowloon Barat ini memiliki banyak fasilitas seni dan budaya, termasuk museum unggulan M +, serta ruang terbuka publik yang luas dan kawasan pejalan kaki di depan pelabuhan sepanjang dua kilometer.

Baca Juga: Gaet Aktor Han Ji Pyeong, Rekomendasi Produk Lokal Ini Punya Banyak Kelebihan