Dighosting Kaesang Pangarep, Felicia Tissue Singgung Etika Keluarga Jokowi

By Presi, Kamis, 27 Mei 2021 | 11:44 WIB
Digosthing Kaesang Pangarep, Felicia Tissue Singgung Etika Keluarga Jokowi (Tangkap layar kanal Youtube Felicia Tissue)

NOVA.id - Usai di-ghosting Kaesang Pangarep, Felicia Tissue akhirnya buka suara.

Melalui video di kanal Youtube-nya, Felicia Tissue bicara panjang lebar terkait hubungannya dengan Kaesang Pangarep dan keluarga Presiden Jokowi.

Salah satu yang disorot Felicia Tissue adalah soal pentingnya etika dalam mengakhiri hubungan.

Baca Juga: Diduga Kembali Naik Pitam pada Kaesang Pangarep, Ibunda Felicia Tissue: Muka Pas-pasan Aja Belagu!

Bagi Felicia Tissue, kandasnya hubungan dengan Kaesang bukan soal jodoh atau tidak berjodoh, tetapi lebih pada etika.

"Saya ingin menegaskan, ini bukan masalah jodoh atau tidak berjodoh, ini masalah etika dalam penyelesaian masalah," ujar Felicia Tissue dalam Youtube-nya, Rabu (26/05).

Felicia Tissue juga menyinggung sikap keluarga Jokowi dalam menyelesaikan masalah.

Baca Juga: Bukan Nadya Arifta, Perempuan Ini Justru Pamer Kemesraan dengan Kaesang

"Dengan tidak adanya kejelasan dan penyelesaian oleh pihak Bapak Jokowi dan keluarga. Tidak ada satu pun yang merespons," katanya.

Felicia merasa ia mendapat banyak hujatan karena tak ada kejelasan dari pihak keluarga Jokowi.

"Di bawah sorotan publik dan dengan tidak adanya etika baik dari Bapak Jokowi dan keluarga, telah memberikan peluang untuk orang-orang di sosial media untuk menggoreng dan menghujat saya dan keluarga," sambungnya.

Baca Juga: Kembali Aktif di Instagram, Felicia Tissue Singgung Soal Kebahagiaan

Diketahui, Felicia Tissue rupanya sempat menghubungi ibu negara, Iriana Jokowi namun tidak ada jawaban bahkan Iriana disebut telah mengganti nomor ponsel.

Tak sampai di situ, Felicia Tissue juga mengirim surat tulisan tangan untuk Jokowi.

"Saya pun berusaha untuk menulis tangan surat yang dikirim langsung dari Singapura ke Indonesia kepada Bapak Joko Widodo sekeluarga. Isi suratnya penyelesaian secara kekeluargaan karena dampaknya akan sangat berat bagi saya," jelas Felicia.

Sayangnya, usaha Felicia itu juga tak membuahkan hasil. Surat yang dikirimnya saat itu juga tidak pernah mendapat respons.

Baca Juga: Diduga Sudah Lakukan Bridal Shower, Nadya Arita Pacar Baru Kaesang Pangarep Banjir Hujatan

 

 

Nenek Felicia yang juga ingin mengetahui alasan Kaesang pun turut mendatangi istana Presiden di Bogor.

Namun, sang nenek tak mendapat jawaban apa pun.

"Nenek saya menempuh perjalanan ke Istana Bogor untuk menanyakan ada apa sebenarnya dengan putra beliau. Sayangnya perjalanan itu sia-sia. Dinding istana begitu tebal dan tidak ada seorang pun yang menjawab pertanyaan nenek saya," ucap Felicia sambil menahan tangis. 

 

Baca Juga: Nama Felicia Tissue Terseret Kasus Penipuan, Meilia Lau Buka Suara

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)