Oleh-Oleh Khas Medan Bolu Meranti, Pas Jadi Rekomendasi Jajanan Lokal

By Ratih, Jumat, 28 Mei 2021 | 15:02 WIB
Yuk Pilih Lokal Aja dengan beli oleh-oleh khas Medan, Bolu Meranti, yang cocok jadi rekomendasi jajanan lokal (Bolu Meranti)

NOVA.id - Rekomendasi produk lokal kali ini akan mengulas oleh-oleh khas Medan yang sudah terkenal seantero negeri.

Ya, Bolu Meranti dikenal dengan cita rasa lezat dan tekstur kue yang sangat lembut.

Dengan slogan Jangan Tinggalkan Kota Medan Tanpa Kesan, Tanpa Bolu Meranti, cemilan ini cocok jadi rekomendasi jajanan lokal pilihan. Yuk Pilih Lokal Aja!

Baca Juga: Rekomendasi Produk Skincare Lokal: Sabun 2 in 1 Berbahan Alami

Bolu Meranti sebenarnya menyediakan banyak jenis kue yang bisa Sahabat NOVA pilih. Namu untuk menu bolu sendiri terdiri dari beberapa varian berikut ini:

1. Bolu Gulung Standard

Bolu Gulung Standard (Bolu Meranti)

Varian ini memiliki 7 rasa yang ditawarkan yaitu keju, kacang, nanas, strawberrry, blueberry, moka, dan capuciono.

Untuk rasa keju, satu kardusnya dipatok harga Rp80 ribu. Sedangkan untuk varian lain Rp70 ribu.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Belanda yang Seru untuk Liburan