Rogoh Rp300 Juta Demi Bermalam di Hotel Bintang 7, Netizen Justru Tuding Ashanty Dapat Endorse

By Ratih, Selasa, 1 Juni 2021 | 22:07 WIB
Ashanty (Instagram @ashanty)

NOVA.id - Keluarga Ashanty dan Anang Hermansyah diketahui sudah meninggalkan Indonesia sejak Lebaran lalu.

Tak hanya mengajak anak, Anang dan Ashanty juga memboyong asisten mereka ke luar negeri.

Mereka bertolak ke Dubai untuk beberapa saat sebelum Ashanty berobat ke Turki.

Baca Juga: Berobat ke Turki, Ashanty Bertemu 6 Dokter Sekaligus dalam Sehari

Sebagaimana diketahui, Ashanty mengidap penyakit autoimun yang belakangan kerap kambuh.

Kondisi ini tentu sangat berbahaya mengingat pandemi Covid-19 bisa memperburuk kondisi ibu sambung Aurel Hermansyah itu.

Ashanty sebenarnya sudah melakukan pengobatan dengan dokter di Indonesia, namun hasilnya belum maksimal.

Baca Juga: Anang Hermansyah Masih Ngebet Miliki Anak di Usia yang Tak Lagi Muda, Ashanty: Udah Berumur Kok Nggak Capek-Capek

Selama liburan di Dubai, Anang Hermansyah dan Ashanty berhasil membuat publik ternganga kagum.

Pasalnya, keluarga ini menginap di hotel bintang 7 yaitu Burj Al Arab.

Dari informasi yang beredar, tarif per malam untuk hotel ini mencapai Rp300 juta.

Dengan harga fantastis itu, tak heran Ashanty rajin mengunggah Instagram Story untuk mengekspresikan kekagumannya.

Baca Juga: Hobi Unik Anang Hermansyah Kumpulkan Tusuk Gigi, Terungkap Alasannya

Namun banyak netizen justru mengira ibu 2 anak itu di-endorse oleh pihak hotel.

Ashanty membela diri bahwa dirinya merogoh kantongnya sendiri untuk bisa menginap di Burj Al Arab.

"Banyak yang nanya dari mulai aku di Dubai sampai di sini, Enak yaa Bunda di-endorse hotel-hotel bagus."

"Pada nanya gimana caranya? Hehe. Aku jelasin dikit ya, kita nggak di-endorse sama hotel-hotel itu, semua bayar," tulisnya di Instagram Story, dilansir dari Grid.ID.

Baca Juga: Pantas Terlihat Kompak, Rupanya Krisdayanti Kerap Curhat Soal Masalah Rumah Tangganya pada Ashanty

Lebih lanjut, Ashanty menjelaskan alasannya rajin mengunggah Instagram Story soal hotel tersebut.

Menurutnya, ia hanya mengapresiasi pelayanan yang sangat menyenangkan.

"Cuma aku sama Mas Anang memang seneng kalau hotelnya pelayanannya bagus, ramah, dll. Kita pasti kasih compliment dengan cara tag mereka."

"Sama juga kalau ke resto atau kemana pun, mau bayar atau nggak, kalau makanannya enak, pelayanannya ok, bersih, atau ada suatu keunikan yang bisa kita share, pasti akan kita post juga guys!!" tandasnya.

Instagram Story Ashanty (Grid.ID)

Baca Juga: Efek Aurel Hamil Muda, Atta Halilintar Mengaku Menjadi Lebih Sensitif

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)