NOVA.id – Hampir setiap perempuan suka dengan belanja online.
Begitu juga dengan selebritas populer Cinta Laura Kiehl, yang mengaku hampir setiap minggu belanja online.
Tanpa malu-malu, Cinta mengaku senang belanja online, karena tak perlu ke luar rumah untuk berbelanja.
Baca Juga: Gaya Hidup Hemat Cinta Laura: Ogah Beli Tas Rp30 Juta hingga Doyan Ikan Asin
“Belanja online memudahkan kita mendapatkan barang yang diinginkan tanpa harus keluar rumah. Jelas lebih aman, di tengah kondisi pandemi saat ini,” kata Cinta.
Tak heran jika hobi cinta belanja online dan sosoknya sebagai selebritas menjadikan dia Brand Ambassador e-commerce JD.ID dan diperkenalkan secara virtual Kamis, (10/6).
“JD.ID melihat banyak potensi dalam sosok Cinta Laura Kiehl, mengingat kesuksesan yang diraih bukan hanya dari keartisannya, namun juga dari sisi pendidikan,” ungkap Leo Haryono, Chief Marketing Officer JD.ID.
Baca Juga: Begini Cara Cinta Laura Merawat Kulit, 2 Hal Ini Jadi Kuncinya
Rupanya Cinta Laura sudah cukup lama diincar untuk jadi Brand Ambassador JD.ID.
Leo mengungkapkan, penunjukkan Cinta tak hanya didasari kesuksesannya sebagai artis, tapi juga sisi pendidikannya.
Cinta dianggap sosok wanita muda yang cerdas, berbakat, cantik, mandiri, terpelajar dan memiliki kepedulian terhadap sesama.
“Kami berharap semangatnya dapat menginspirasi masyarakat, serta mampu mengundang lebih banyak orang jadi sahabat JD.ID,” tambah Leo.
Sementara itu, Cinta sendiri mengaku gembira ditunjuk sebagai Brand Ambassador JD.ID, di tengah maraknya e-commerce dengan beragam reputasi.
Sehingga sebagai pembeli kita harus pandai memilih. Kata Cinta, “Aku juga semakin sadar dan lebih teliti dalam memilih produk dan mencari seller yang kredibel.”
Rasanya penunjukkan Cinta sebagai Brand Ambassador JD.ID tepat dengan hobinya belanja online, sehingga bisa sekalian mengedukasi masyarakat.
Cinta merasa turut bertanggung jawab mengedukasi masyarakat tentang cara belanja online yang baik dan bijak.
“Walau bukan hal yang baru, tetapi masyarakat perlu terus diedukasi,” kata perempuan yang juga ditunjuka sebagai Duta Anti Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak, oleh Kementerian PPA.
Baca Juga: Meski Hidup Berkecukupan, Cinta Laura Kiehl Tak Bisa Dapatkan Uang dengan Gampang
Lalu, dengan hobi belanja online, produk apa saja sih yang sering dibeli Cinta?
Sambil tersenyum, Cinta mengaku bisa belanja online sebanyak 3-4 kali dalam seminggu.
“Biasanya aku beli supplement, make-up, barang keperluan rumah seperti pembersih kayu dan keramik, serta sabun cuci piring,” ungkap Cinta.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)