NOVA.id - Xiaomi, perusahaan teknologi dengan berbagai perangkat cerdas dan Internet of Things (IoT) untuk mendukung gaya hidup, meluncurkan seri smartphone segmen high-end terbarunya yaitu Mi 11 Lite, Selasa (15/06).
Mi 11 Lite merupakan smartphone paling tipis di Indonesia yang ketebalannya hanya 6,81mm. Selain tipis, smartphone ini juga terbilang sangat ringan dengan bobot hanya 157 gram. Kendati memiliki body dan desain yang ramping dan ringan, Mi 11 Lite tetap menghadirkan spesifikasi kelas flasgship,menjadikannya sebagai inovasi teknologi yang bisa dipadukan dengan gaya hidup.
Berkolaborasi dengan desainer Tanah Air Stella Risa dan Diana Couture, Mi 11 Lite diperkenalkan dalam peluncuran yang berkonsep unik dan berbeda, dimana a memadukan peragaan busana dengan teknologi bertajuk “Tech x Fashion".
Baca Juga: Trauma KDRT Ahmad Dhani, Maia Estianty Dapat Pesan Ini dari Irwan Mussry
Hadir melengkapi jajaran seri Mi 11, Mi 11 Lite tidak hanya dapat diandalkan pada aktivitas sehari-hari, namun juga melengkapi fesyen pengguna dengan desainnya yang sleek dan stylish.
Tak hanya dari segi desain, pengalaman multimedia juga semakin mengagumkan berkat dual speaker bersertifikasi Hi-Res Audio dan Hi-Res Audio Wireless serta layar 6.55” Flat AMOLED DotDisplay, kini menonton film, drama favorit, dan konten video semakin menyenangkan.
Mi 11 Lite juga menawarkan performa kelas high-end berkat chipset Qualcomm® Snapdragon™ 732G, daya tahan yang mengimbangi kesibukan berkat baterai 4.250 mAh yang mendukung pengisian daya cepat 33W.
Baca Juga: Rajin Konsumsi 3 Buah Ini Sehari-hari Ternyata Bisa Memutihkan Gigi