Mochi Lift Perawatan Wajah yang Disukai Ayu Ting Ting, Seperti Apa?

By Tentry Yudvi Dian Utami, Senin, 21 Juni 2021 | 15:32 WIB
Ayu TingTing (Instagram@ayutingting92)

NOVA.id  - Perawatan Mochi Lift saat ini sedang menjadi tren di kalangan selebritas Tanah Air.

Setelah sebelumnya Inul Daratista melakukan perawatan yang berasal dari Jepang ini, kali ini giliran pedangdut Ayu Ting Ting.

Melalui unggahan di akun Instagram-nya, Ayu Ting Ting membagikan video saat dirinya melakukan perawatan Mochi Lift.

Baca Juga: Cut Keke Tampak Awet Muda di Usia 47 Tahun, Ternyata Ini 3 Rahasianya

"Aku udah cobain Mochi Lift loh di @klinikdermaprojakarta yag membuat wajah terlihat lebih tirus dan sehat," tulis Ayu Ting Ting pada keterangan unggahan videonya itu.

Baru pertamakali mencoba perawatan Mochi Lift, hasilnya tampak terlihat nyata. Bagian kantong mata Ayu Ting Ting yang sebelumnya terlihat jelas, seketika tak tampak lagi.

Wajah Ayu Ting Ting pun terlihat lebih segar dan cerah. Selain itu Ayu Ting Ting juga terlihat lebih tirus.

Baca Juga: Tabloid NOVA Edisi 1739: Manfaat Lip Balm Selain untuk Melembapkan Bibir

Saat melakukan perawatan Mochi Lift, Ayu Ting Ting memang meminta agar lebih fokus ke bagian kantung mata yang menurutnya cukup mengganggu penampilan.

Apalagi diketahui jika salah satu manfaat melakukan perawatan Mochi Lift memang untuk membentuk foxy eyes agar mata tidak sayu dan terlihat lebih fresh.

"Bagian bawah mata ya agar gak kerut-kerut. Aku paling gak suka bawah mata itu," kata Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Ternyata Inilah yang Jadi Rahasia Wajah Tirus Inul Daratista

Setelah melakuan perawatan Mochi Lift selama kurang lebih 15 menit, Ayu Ting Ting pun tampak puas melihat hasilnya.

Menutut dr. Tan Yuanita dari Klinik Dermapro Jakarta, Mochi Lift sendiri merupakan perawatan yang cukup viral di tahun 2021 ini.

Mochi Lift dapat merangsang pembentukan kolagen pada kulit, sehingga membuat wajah menjadi tirus dan terlihat V-shape hanya dengan injeksi.

Baca Juga: Glow Factor Lip Glossy, Produk Lokal yang Banyak Diburu di Marketplace

"Mochi Lift adalah treatment pengembangan dari Mochi Skin yang viral di tahun 2021 ini. Mochi Lift dapat merangsang pembentukan kolagen pada kulit sehingga membuat wajah menjadi tirus dan terlihat V-shape hanya dengan injeksi. Treatment yang cocok untuk wajah yang terlihat kendur, dan hasilnya langsung terlihat tanpa ada downtime!.”

Maka tak heran jika para selebritas kini mulai mencoba perawatan seharga Rp25 juta ini untuk mendapatkan hasil yang sempurna secara instan dan aman.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.