Kompetisi ini melatih penulis untuk konsisten dan disiplin dalam mempublikasikan karyanya setiap hari, untuk mencapai peringkat teratas.
Selain itu, fasilitas yang diberikan berupa hadiah pembaca yang diberikan untuk buku yang mereka sukai, membuat penulis berorientasi pada selera pasar.
Ada fasilitas lain yaitu bab dikunci yang mengharuskan pembaca membayar untuk membukanya, sebagai bentuk dukungan dan apresiasi kepada kerja keras penulis.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Meningkat, Apotek Online Lifepack Buka Layanan Isolasi Mandiri
Next Top Writer season 1 diadakan pada 2019, dengan jumlah peserta sebanyak 300 penulis, menghadirkan total hadiah senilai Rp135.000.000.
Selain itu di season yang istimewa ini, NovelMe menambahkan kategori baru, yaitu NovelMe Legends yang merupakan ajang kompetisi bagi para pemenang dari season sebelumnya.
Selain hadiah kepada para pemenang, NovelMe memberikan apresiasi kepada para penulis yang konsisten dan berkomitmen menerbitkan karyanya.
Baca Juga: Teh Pucuk Harum Menyerahkan Bantuan Tenda Satgas Covid-19 di Wilayah DKI Jakarta