Rekomendasi Drakor Legenda Gumiho, Dibalut Kisah Cinta Tak Biasa

By Siti Sarah Nurhayati, Kamis, 24 Juni 2021 | 20:03 WIB
Drakor legenda Gumiho bisa dinikmati dari drakor My Roomate is Gumiho. (DOK. HANCINEMA)

NOVA.id - Salah satu kisah legenda yang paling banyak diceritakan dan diadaptasi dalam drama Korea (drakor) adalah tentang Gumiho (makhluk mitologi Korea Selatan berupa rubah ekor sembilan).

Jalan cerita yang dihadirkan juga banyak ragamnya, mulai percintaan hingga komedi dari si pemilik kekuatan berubah wujud ini.

Kisah Gumiho juga kerap digambarkan sebagai perempuan cantik (belakangan lelaki tampan) yang diharuskan mengonsumsi 1.000 hati manusia, untuk jadi manusia seutuhnya.

Tak hanya itu, ada pula yang bilang bahwa Gumiho adalah makhluk yang setia dan hanya benar-benar bisa jatuh cinta sekali seumur hidupnya. Nah, bagaimana sih sebenarnya kisah Gumiho? Rekomendasi drakor berikut jadi jawaban.

Baca Juga: Dianggap Merendahkan Indonesia, Drakor Racket Boys Banjir Kritik

1. My Roomate is Gumiho (2021)

Jumlah episode: 16Genre: Komedi, Romansa, Fantasi

Sengaja mengumpulkan energi manusia dalam satu mutiara selama ratusan tahun, Shin Woo-yeo (Jang Ki-yong), seorang profesor sekaligus Gumiho jantan berusia 999 tahun, harus rela menanggalkan keinginannya untuk bisa jadi manusia seutuhnya di usia ke-1.000 tahun.

Hal ini terjadi karena mutiara yang sudah dijaganya selama itu lenyap, setelah tak sengaja tertelan seorang mahasiswi, Lee Dam (Hyeri). Akibatnya, sulit diambil kembali.

Insiden itu pun membuat Woo-yeo gagal menjadi manusia dan harus hidup berdampingan dengan Lee Dam di rumah yang sama.

Dari sana keduanya lantas tertarik satu sama lain. Duh, lanjut jalin hubungan enggak ya?

Baca Juga: Link Streaming Drama Korea My Roommate is Gumiho, Drakor Comeback Lee Hye-ri