1. Emas
Untuk mempersiapkan dana pensiun, kita bisa memilih investasi emas.
Investasi emas memiliki keunggulan karena cenderung stabil dan dianggap tidak terpengaruh inflasi.
Selain itu, harga emas juga terbilang sangat jarang turun.
Diketahui, kini investasi emas sudah bisa dilakukan dengan mudah.
Ada berbagai platform yang sudah menyediakan layanan investasi emas online dengan cara menabung emas.
Dengan cara ini, kita cukup mengeluarkan modal yang kecil dan tak perlu memusingkan tempat penyimpanan emas.
Baca Juga: 3 Jenis Investasi yang Cocok untuk Pemula, Ada Investasi Emas Online
2. Reksa dana
Investasi reksa dana bisa menjadi pilihan yang memiliki kelebihan modal yang relatif kecil.
Dengan investasi reksa dana. dana investasi kita akan ditangani oleh manajer investasi yang sudah ahli di bidang tersebut, serta transparansi alokasi investasi.
Namun kelemahannya, kita tidak bisa mengatur sendiri portfolionya.
Baca Juga: Makin Banyak Cuan Main Investasi Reksa Dana, Begini Cara Mainnya!