Seperti misalnya, harga emas diketahui pernah tembus di angka Rp500.000 untuk setiap gram pada 2011 lalu.
Jika dibandingkan dengan harga emas belakangan ini yang bisa tembus sampai Rp1 juta, maka bisa dibilang investasi emas jangka panjang begitu menguntungkan.
Meski begitu, bagi kita yang ingin investasi emas di bawah 5 tahun, Indra punya tipsnya.
Baca Juga: Coba 4 Jenis Investasi Ini Sebelum Usia 30 Tahun, Ada Investasi Emas Online
Indra mengatakan, pertama kita perlu melihat titik tertinggi dan terendah harga emas selama dua tahun terakhir.
"Bagi investor yang memiliki rentang waktu di bawah 5 tahun, dapat melihat titik tertinggi dan terendah harga selama 2 tahun terakhir," jelasnya.
Kita bisa membeli emas, jika harganya mendekati titik terendah atau di titik tengah.
Baca Juga: Fintech Bikin Milenial Minat Investasi Emas Online, Ini Sebabnya